Kodim 0614 – Perbakin Berbagi Sembako di Tengah Pandemi

Senin 13-04-2020,15:00 WIB
Reporter : Leni Indarti Hasyim
Editor : Leni Indarti Hasyim

CIREBON – Kodim 0614 dan Perbakin Kota Cirebon menyalurkan sembako kepada Yayasan Ponpes Kandang Juang, Minggu (12/4) pagi. Selain itu, bakti sosial dilanjut dengan membagikan nasi kotak sebanyak 500 bungkus.

Dandim 0614/Kota Cirebon melalui Pasiter Kapten Inf M Ridwan mengatakan, kegiatan yang dilakukan dalam rangka meringankan belanja kebutuhan pokok di saat pandemi Covid-19 di Kota Cirebon. “Kami sebagai aparat kewilayahan, Kodim 0614/Kota Cirebon hanya memberikan sedikit sumbangan beras kepada Yayasan Ponpes Kandang Juang sebagai tanda kepedulian terhadap masyarakat Kota Cirebon yang terdampak Covid-19,” kata Ridwan, kepada Radar Cirebon, Minggu (13/4).

Ridwan berharap, para santri tetap semangat dalam menuntut ilmu. Pandemi Covid-19, jangan dijadikan halangan untuk tetap berprestasi. Namun, diimbau agar tetap menjaga kesehatan. “Jangan lupa pakai masker, rajin cuci tangan. Kalau tidak ada keperluan mendesak, jangan keluar rumah. Semoga pemberian sembako ini dapat bermanfaat,” imbuhnya.

Kepedulian sosial dilanjut dengan membagikan nasi kotak terhadap warga Kota Cirebon sebanyak 500 bungkus. Dalam kegiatannya, personel Kodim serta yang terlibat, memberikan sosialisasi serta himbauan untuk tetap menjaga kesehatan dan menerapkan perilaku hidup bersih dan sehat (PHBS). Kegiatan berjalan lancar hingga akhir.

Selama berlangsung, seluruhnya mematuhi dan menerapkan protokol kesehatan dan pencegahan pandemi. (ade)

Tags :
Kategori :

Terkait