Jabar Bergerak Bantu Wastafel

Selasa 21-04-2020,17:30 WIB
Reporter : Leni Indarti Hasyim
Editor : Leni Indarti Hasyim

CIREBON – Fasilitas wastafel atau tempat cuci tangan umum di kawasan Kota Cirebon, akan segera betambah. Hal ini seiring dengan turunnya bantuan yang wastafel portabel dari tim Jabar Bergerak, kepada Pemkot Cirebon. Penyerahan bantuan dilakukan tim Jabar bergerak kepada Kantor Penanggulangan Bencana Daerah (KPBD) Kota Cirebon, Senin (20/4).

Kordinator Jabar Bergerak Kota Cirebon, Dra Hj Ety Nur Rochaeni MPdI menjelaskan, komunitas Jabar Bergerak dibawah pimpinan Atalia Praratya mencoba mengurangi dampak risiko penyebaran corona virus disease (Covid-19) pada seluruh Kabupaten/Kota di Jawa Barat.

Salah satu bentuknya adalah dengan menyalurkan wastafel portabel yang diharapkan bisa diakses dan dipakai oleh masyarakat untuk mencuci tangan di tempat umum. Cuci tangan, dipercaya merupakan salah satu cara efektif untuk menghidari penyebaran covid-19 dan menghilangkan bakteri yang menempel pada tangan.

“Kami menyalurkan ke Kota Cirebon sebanyak lima buah wastafel untuk disebarkan ke mana saja. Salah satunya di Jl Wahidin, yang empatnya ditempatkan yang kira-kira di lokasi yang bisa dipergunakan oleh orang banyak,” kata Ety yang juga Kepala SMAN 6 Kota Cirebon ini.

Menurutnya, setiap Kabupaten/Kota di Jawa Barat untuk saat ini disalurkan masing-masing lima buah bantuan wastafel portabel. Kedepannya, direncanakan untuk ditingkatkan lagi ragam dan jenis bantuannya dalam rangka memerangi wabah Covid-19, yang hasilnya dapat dipergunakan untuk kepentingan masyarakat.

“Semoga dengan kegiatan ini bisa membiasakan masyarakat untuk mencuci tangan, sehingga mengurangi atau menghambat penyebaran covid-19. Bantuan Jabar Bergerak ini serentak dilakukan di Jabar, setiap Kabupaten/Kota 5 wastafel portabel. Mungkin kedepannya bisa ditambah lagi jenisnya,” ujarnya.

Kepala KPBD Kota Cirebon Ir Agung Sedijono MSi mengapresiasi bantuan yang didapat dari berbagai pihak untuk membantu Kota Cirebon dalam memerangi wabah Covid-19, termasuk dari Jabar Bergerak kali ini. Alat cuci tangan portabel ini, akan segera disebar ke titik-titik yang menjadi ruang publik agar bisa digunakan masyarakat banyak untuk mencuci tangan.

2

Menurutnya, sebelumnya pihaknya juga telah menyebar 15 wastafel portabel ke berbagai titik ruang publik dan keramaian warga. Seperti di delapan Pasar Tradisional Kota Cirebon, dan berbagai fasilitas umum lainnya. (azs)

Tags :
Kategori :

Terkait