Legenda Jamu Nyonya Meneer Kembali Dongkrak Pasar

Rabu 22-04-2020,10:30 WIB
Reporter : Leni Indarti Hasyim
Editor : Leni Indarti Hasyim

Lama tak terdengar, setelah non aktif beberapa waktu silam, merek jamu legendaries, Nyonya Meneer, kembali berkibar hingga penjuru. Namun kali ini, merek jamu Nyonya Meneer berada di naungan PT Bhumi Empon Mustika.

Nur Via Pahlawanita, Cirebon

NYONYA Meneer kini kembali meramaikan pangsa pasar jamu dengan produk awal unggulannya, yakni minyak telon. Distributor Nyonya Meneer Cirebon, Muji Niarto menyampaikan, Nyonya Meneer sudah terkenal sejak tahun 1976 silam. Dan merek minyak telon Nyonya Meneer merupakan pioneer produk awal daripada merek lainnya.

“Minyak telon Nyonya Meneer sudah populer sejak beberapa dekade lalu. Dan setelah non aktif, kini jamu Nyonya Meneer kembali mendongkrak pangsa pasar,” ungkap Muji saat dijumpai Radar Cirebon di kantornya, Jln Wijaya Kusuma, Wiratama, Tuparev Cirebon, Selasa (21/4).

Menurut dia, minyak telon Nyonya Meneer diproduksi dari bahan alami. Di mana, setiap tetesnya mengandung oleum cajuput, oleum anisi dan oleum cocos. Komposisi kandungan tersebut dipercaya dapat meredakan masalah si kecil, mulai dari perut kembung, atau bayi merasa kedinginan. Minyak telon ini juga dibuat dengan aroma yang dapat menenangkan, sehingga bayi merasa nyaman saat diolesi.

“Saat ini kami produksi minyak telon Nyonya Meneer dengan kemasan 60 ml dengan tampilan kemasan yang praktis, dan mudah dibawa kemana-mana. Yang pasti, terbuat dari bahan alami sehingga aman bagi kulit bayi sensitif sekalipun. Untuk target penjualan minyak telon Nyonya Meneer di wilayah Cirebon, adalah 20.000 pcs tiap bulannya. Kami optimistis bisa bersaing dengan merek lain, apalagi minyak telon Nyonya Meneer merupakan pioneer,” jelasnya.

Nyonya Meneer akan terus berbenah dan mengepakkan sayapnya untuk dapat mengembangkan produk-produk lain. “Kami akan mempertahankan dan membuat produk-produk yang sudah mentradisi dengan bahan kualitas tinggi sehingga akan terus tumbuh, dan kembali dipercaya masyarakat. Kami juga memilih bahan baku segar yang langsung diambil dari petani. Untuk pengolahannya pun sudah menggunakan mesin berteknologi tinggi,” pungkasnya. (via)

Tags :
Kategori :

Terkait