Wali Kota Cirebon: Kesadaran Warga terkait PSBB Masih Kurang

Sabtu 16-05-2020,11:00 WIB
Reporter : Husain Ali
Editor : Husain Ali

CIREBON - Kesadaran masyarakat Kota Cirebon selama pelaksanaan PSBB dinilai masih rendah. Hak tersebut diungkapkan Wali Kota Cirebon, Narshrudin Azis, Sabtu (16/5).

“Kesadaran masyarakat masih kurang bagus, mereka masih memikirkan diri sendiri. Covid-19 ini suatu masalah bersama dengan segala konsekuensinya. Karena itu harus diatasi secara bersama-sama. Tidak bisa kita hanya saling memikirkan pribadi masing-masing,\" ujarnya.

Wali kota mengku bahwa penerapan PSBB di Kota Cirebon belum mencapai target yang sudah ditetapkan World Health Organization (WHO).

“Kami belum mencapai target. Target dari WHO itu yang beraktivitas hanya 30 persen. Meskipun belum tercapai, tapi setidaknya sudah berkurang, itu pun juga terus bertahap,” ucapnya.

Azis menuturkan, keberhasilan pelaksanaan PSBB sangat ditentukan dari tingkat kesadaran masyarakat.

\"Hal ini sangat penting agar penyebaran Covid-19 di Kota Cirebon bisa ditekan. Terutama masyarakat yang memiliki usaha. Mereka juga kesadarannya harus muncul supaya PSBB ini bermanfaat, dan berhasil menekan Covid-19 di Kota Cirebon,” tuturnya.

Saat ditanya apakah PSBB di Kota Cirebon akan diperpanjang atau tidak, Narshrudin Azis mengatakan, hal tersebut masih akan dievaluasi kembali.

2

\"Akan ada pola lain yang bakal kami terapkan, yakni bagaimana mengendalikan masyarakat agar mematuhi social distancing. Pemkot akan terus melakukan upaya apapun, termasuk PSBB akan tetap berjalan,\" katanya. (rdh)

Tags :
Kategori :

Terkait