CIREBON - Percasi Kabupaten Cirebon membagikan sembako kepada para atlet. Ada 20 paket sembako yang dibagikan kepada 20 pecatur. Tapi, itu tidak cuma-cuma. Ke-20 pecatur dipilih berdasarkan hasil Liga Catur Kabupaten Cirebon. Yakni, pecatur top 20 klasemen liga edisi perdana musim 2019/2020.
Ketua Umum Percasi Kabupaten Cirebon, Mabruri mengungkapkan, sembako yang dibagikan bukan sekadar bantuan sosial. Tapi bentuk apresiasi Percasi kepada para pecatur yang telah berkiprah pada Liga Catur musim lalu.
\"Ini kepedulian kami kepada para pecatur di masa pandemi Covid-19,\" kata H Buying, sapaan karib Mabruri.
\"Tapi, kami ini kan organisasi cabang olahraga (cabor) yang orientasinya prestasi atlet. Makanya, penerima bantuan sembako kami putuskan berdasarkan klasemen liga. Tapi tidak masalah jika ada penerima bantuan yang berniat mengalihkannya kepada atlet lain yang lebih membutuhkan,\" ungkapnya.
Mabruri berharap, pendistribusian sembako memicu semangat para pecatur di masa pandemi. Sehingga, para pecatur tidak meninggalkan program latihan yang akan memengaruhi capaian prestasi mereka.
Liga Catur Kabupaten Cirebon yang digelar pertama kali tahun lalu telah menghasilkan sekelompok pecatur andal.
Yang lebih menggembirakan, peringkat teratas klasemen akhir liga ditempati Yosep Ibnu Setiawan, pecatur junior yang kiprahnya diakui di level nasional.
Dia pemegang rekor nasional blind chess secara simultan. Dari hasil liga, Yosep meraih 1.945 poin. Lebih baik dari para pecatur lain yang lebih senior darinya.
Percasi telah menyiapkan program lanjutan. Kejuaraan Daerah (Kejurda) Catur Jawa Barat jadi target berikutnya.
Sebanyak 10 pecatur di peringkat teratas liga, akan dibina dan diseleksi kembali. Dimatangkan sebelum kejurda digelar.
\"Dalam periode ini, kami ingin meninggalkan jejak yang positif,\" kata Mabruri.
\"Artinya, kami ingin melahirkan prestasi yang bagus. Upaya kami diawali dengan liga catur. Rencana berikutnya sudah ada lagi. Kejurkab di tingkat lokal. Lalu ada kejurda di level provinsi. Kami juga ingin merangsang lahirnya klub-klub catur yang mewadahi para pecatur di Kabupaten Cirebon,\" paparnya. (ttr/opl)