Ramadan ini, Uli Auliani harus menjalani segudang kesibukan. Untuk menjaga kesehatan, ia tidak ingin mengonsumsi suplemen atau vitamin-vitamin khusus. Baginya jenis obat-obatan tak alami bisa membahayakan kesehatan. “Aku takut kena liver kalau minum vitamin atau obat-obatan untuk menjaga kondisi di bulan puasa. Takutnya liverku mengkristal. Lebih baik aku minum air putih yang banyak,” kata bintang film Akibat Pergaulan Bebas, Skandal dan Java Heat ini. Kebalikannya untuk persoalan makanan, tampaknya Uli tidak terlalu memilih-milih menu. Hanya satu jenis makanan yang Uli hindari. Apa itu? “Apa pun yang penting jangan yang berminyak. Makanan semua oke kecuali makan gorengan,” jawabnya. Ternyata gorengan pernah membuat muka Uli berjerawat. Padahal, muka atau kulitnya tergolong tidak sensitif atau gampang terkena penyakit. “Asupan makanan nggak sesuai dengan harapan yang di tubuh, jadi ada pengaruh juga kayak makan gorengan kan itu nggak bagus buat kulit aku. Setiap orang ada permasalahan kulit yang berbeda,” tutur pacar bule yang sudah mualaf ini. Bagi Uli, merawat wajah dan menjaganya dari jerawat sangat penting. Terlebih dirinya berada di dunia hiburan yang menuntut untuk tampil sesempurna mungkin. “Aku nggak suka banget sama jerawat. Jadi aku harus pergi ke dokter cuma karena jerawat. Beda sama orang-orang yang ingin kenyal, ingin putih gitu ya,” ucapnya. (jpnn)
Uli Aulia, Pantang Makan Gorengan
Selasa 16-07-2013,11:20 WIB
Editor : Dedi Darmawan
Kategori :