Prediksi Harga Emas Pekan Ini, Masih Fluktuatif

Prediksi Harga Emas Pekan Ini, Masih Fluktuatif

JAKARTA - Harga emas prediksi fluktuatif dengan kecenderungan melemah pada pekan ini. Harga emas diramal berada di kisaran USD 1.790 hingga USD 1.840 per troy ounce.

Direktur PT TRFX Garuda Berjangka, Ibrahim Assuaibi menjelaskan, ada sejumlah sentimen yang mempengaruhi harga emas dalam sepekan ke depan. Sebutnya, pertemuan antara Partai Republik dan Partai Demokrat membahas stimulus untuk mengatasi dampak pandemi Amerika Serikat (AS).

Pembahasan stimulus ini sempat tertunda dengan nilai USD1 triliun. Tapi, kemungkinan dana yang akan dibahas di atas USD 2 triliun

\"Ada kemungkinan besar bisa terealiasi tapi saya pun belum tahu karena berkaitan pemilihan presiden November sebentar lagi, satu bulan lagi akan ada pemilihan presiden. Ini masih diragukan karena banyak analis yang menganggap bisa saja tunjangan pengangguran akan dikeluarkan setelah Pilpres selesai,\" jelasnya.

Kemudian, harga emas dipengaruhi komitmen Presiden AS Donald Trump yang menolak transisi secara damai jika kalah pemilihan presiden November nanti.

\"Di sisi lain Trump mengancam kalau kalah dalam Pilpres November kemungkinan besar tidak akan bekerja sama dalam masa transisi,\" sambungnya.

Selanjutnya, harga emas juga dipegaruhi berita mengenai vaksin China yang mndapat persetujuan WHO. Hal ini memberikan optimisme pada perekonomian global. (yud/dtc)

Tonton video berikut:

https://youtu.be/HOW95hkRObE

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: