Liga-3 Jadi Urusan Asprov Masing-masing

Liga-3 Jadi Urusan Asprov Masing-masing

JAKARTA - Pandemi virus Corona memaksa PSSI mempersilahkan Asosiasi Provinsi (Asprov) tidak bernafsu mengejar kompetisi Liga-3 dan Piala Soeratin. Sekretaris Jenderal PSSI, Yunus Nusi menyebut, Asprov harus tetap mempertimbangkan situasi di wilayah masing-masing selama Covid-19 belum tuntas.

”PSSI memahami situasi dan kondisi setiap Asprov yang pasti berbeda-beda saat pandemi. Termasuk juga terkait finansial. Bila tidak dapat menggulirkan kompetisi Liga-3 dan Piala Soeratin, PSSI tidak mempermasalahkannya,” ujar Yunus Nusi, dikutip dari laman resmi PSSI di Jakarta.

PSSI akan memberikan dukungan bagi Asprov yang tetap ingin melangsungkan kompetisi sepak bola amatir. Untuk Liga-3, PSSI akan memfasilitasi pelaksanaannya setelah Liga-1 dan Liga-2 dimulai. Tentunya dengan protokol kesehatan yang ketat.

”Bila ada Asprov yang akan menggelar Liga-3, PSSI akan ‘meng-approval’ pelaksanaannya setelah kompetisi Liga-1 dan Liga-2 berlangsung. Hal ini karena di ajang Liga-3 ada sistem promosi ke Liga-2,” kata Yunus.

Lanjutan Liga-1 dan Liga-2 Indonesia 2020 sendiri masih dalam status ditunda, menyusul tidak keluarnya izin keramaian dari Polri lantaran masih tingginya kasus Covid-19. (mid)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: