Ukraina Beli 24 Drone Bayraktar Ke Turki

Ukraina Beli 24 Drone Bayraktar Ke Turki

KEMENTERIAN pertahanan Ukraina mengumumkan bahwa negaranya berencana untuk membeli lagi 24 drone dari Turki. Senin (13/9), Panglima Angkatan Bersenjata Valeriy Zaluzny, membenarkan rencana pembelian Alutsista itu. Ia menyebut, Ukraina akan membeli drone Bayraktar TB2 (Blok Taktis 2) pada periode 2021-2022.

“Kami juga berniat untuk memasukkan drone seperti produksi dalam negeri dalam inventaris kami di masa depan,” katanya.

Dilansir dari berita RMOLJabar, Zaluzny juga menggarisbawahi bahwa pihaknya tak hanya kan membeli tapi juga akan melatih pasukannya menggunakan deone-drone itu dengan efektif.

Angkatan Bersenjata Ukraina membeli enam UAV Bayraktar TB2 dan tiga stasiun kontrol darat dari Turki pada 2019, yang dikirim dalam dua bulan. Pada bulan Juli tahun ini, batch pertama TB2 dikirim ke Angkatan Laut Ukraina.

Di negeri asalanya, Turki, Bayraktar TB2 mulai dioperasikan sejak tahun 2014. Saat ini drone yang jadi pembalik keadaan dalamperang di Suariah, Libya dan Azerbaijan itu digunakan juga oleh beberapa negara lain, termasuk Ukraina, Qatar, dan Azerbaijan(*)

BACA JUGA:

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: