Wanita yang Cekcok dengan Arteria Dahlan Minta Bantuan Prasetyo Edi, Apa Hubungannya?
JAKARTA - Wanita muda yang cekcok dengan Arteria Dahlan dan Ibundanya di Bandara Soekarno-Hatta menelpon Ketua DPRD DKI Jakarta Prasetyo Edi Marsudi.
Prasetyo Edi membenarkan dirinya ditelepon perempuan muda yang mengaku anak seorang jenderal tersebut.
Apa sih hubungan Prasetyo Edi dengan wanita muda yang cekcok dengan Arteria dahlan tersebut?
Pras - panggilan Prasetyo - mengungkapkan bahwa dirinya dihubungi karena wanita muda tersebut mengetahui dirinya dan Arteria Dahlan berasal dari partai yang sama, yakni PDI Perjuangan.
Menurut Pra, wanita tersebut meminta dirinya mencarikan jalan damai.
Baca juga:
- Setelah Ibu Dimaki, Arteria Dahlan Mengaku Diancam Wanita yang Mengaku Anak Jenderal Bintang 3
- Polisi Ringkus 1 Bandar Narkoba yang Tabrak dan Lindas Iptu JM
\"Karena mengetahui di partai yang sama jadinya menelpon. Makanya spontan saya menengahi kedua belah pihak. Karena ini sama-sama teman nih,\" kata Prasetyo Edi dikutip dari JPNN.com, Selasa (23/11).
Seusai menerima telepon itu, Pras mengaku segera menelepon Arteria dan menyampaikan dirinya tidak membela salah satu pihak.
Prasetyo Edi justru berharap kedua belah pihak dapat menyelesaikan masalah secara kekeluargaan. \"Saya berharap tuntas dengan baik lah. Harus dibicarakan dengan baik dan bisa saling memaafkan,\" lanjutnya.
Arteria membenarkan dirinya dihubungi Ketua DPRD DKI Prasetyo Edi Marsudi yang notabene kader PDIP.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: