Vaksinasi Anak di Kota Cirebon, Target 31.408, Selesai Februari
CIREBON - Vaksinasi anak Kota Cirebon sudah dimulai, ditandai dengan kick off yang dilaksanakan, Selasa (28/12/2021).
Selanjutnya, penyuntikan vaksin covid-19 akan dilakukan secara simultan.
Walikota Cirebon, Drs H Nashrudin Azis SH, yakin vaksinasi anak bisa selesai dan tercapai sesuai dengan target yang ada.
Apalagi, dengan kerja sama sekolah, akan lebih memudah. Tinggal pemerintah menyiapkan sarana dan stok vaksin mencukupi.
\"Penyuntikan ke depan bisa di sekolah-sekolah, agar mempermudah,\" tutur Azis, kepada radarcirebon.com.
Walikota menginginkan secepatnya vaksinasi anak-anak bisa diselesaikan, agar semakin banyak yang terlindungi dari covid-19.
\"Kita ingin Kota Cirebon menjadi yang terdepan,\" katanya.
Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) Kota Cirebon, dr Eddy Sugiarto mengungkapkan, berdasarkan data terdapat 31.408 anak yang harus mendapatkan vaksinasi.
\"Awal Februari selesai vaksinasi anak. Setelah ini, seluruh puskesmas akan melaksanakan vaksinasi,\" tuturnya.
Untuk anak-anak, kata Eddy, menggunakan vaksin Sinovac 0,5 cc, sama dengan dewasa dan sudah terbukti aman.
\"Nanti kita pelaksanaan vaksinasi dari masing-masing puskesmas ke sekolah,\" ungkapnya. (rdh)
Baca juga:
- Final AFF, Awas Ada Teerasil Dangda, Striker Thailand yang Sudah 5 Kali Bobol Gawang Indonesia
- Media Malaysia: Timnas Singapura Gagal ke Final setelah Menjadi Mangsa Pengadil, Langsung Digeruduk Netizen Indonesia
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: