Fungsi Near Field Communication Nggak Cuma Buat Bayar-bayar Lho…

Fungsi Near Field Communication Nggak Cuma Buat Bayar-bayar Lho…

FUNGSI Teknologi NFC atau Near Field Communication sendiri sebetulnya ada banyak, belakangan cukup banyak hadir di perangkat-perangkat ponsel pintar dengan harga terjangkau.

Sebelumnya, teknologi tersebut hanya bisa dijumpai di smartphone kelas atas alias flagship saja. Bicara soal NFC. Sebagai salah satu perkembangan teknologi nirsentuh, NFC membawa banyak kemudahan buat penggunanya salah satunya fitur pembayaran nontunai.

Banyak fungsi yang belum diketahui yang sebetulnya bisa dimaksimalkan lagi. NFC sendiri merupakan teknologi yang menggunakan radio frekuensi untuk melakukan transfer data antar perangkat. Namun tidak seperti bluetooth, jarak transfer antar perangkat menggunakan NFC biasanya hanya 10 cm.

Selain soal jarak, beda NFC dengan Bluetooth, biasanya memiliki proses transfer yang cepat, mengkonsumsi sedikit daya dan aman.

BACA JUGA:

·  Arnold Putra Keturunan Cirebon, Bikin Tas dari Tulang Punggung Manusia

·  <strong>Status Indra Kenz Bukan Tersangka, Tapi Masih….</strong>

Ada lima hal lainnya yang bisa kamu lakukan dengan NFC di smartphone selain mengecek saldo uang elektronik.

Pertama, fitur NFC yang belum banyak diketahui adalah memaksimalkan untuk Android Beam. Fitur ini sendiri merupakan fitur yang selalu ada di setiap smartphone Android yang dilengkapi dengan NFC. Fitur ini memungkinkan kita berbagi data, termasuk kontak yang ada di ponsel hanya dengan mendekatkan kedua perangkat untuk berbagi data tersebut.

Ini merupakan teknologi berbagi data yang cukup menyenangkan karena hanya membutuhkan sedikit daya, bahkan tanpa daya sekalipun. Caranya cukup mudah. Tinggal pilih file yang ingin dibagikan, lalu pilih Android Beam sebagai pilihan teknologi pengiriman.

Speaker Bluetooth

Menyalakan speaker berbasis bluetooth juga bisa dilakukan dengan NFC di smartphone. Bahkan hanya sekali sentuh. Cara ini diklaim lebih cepat dan tidak melibatkan banyak langkah seperti koneksi bluetooth biasanya.

Berita berlanjut di halaman berikutnya:

BACA JUGA:

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: