Angkatan Laut Turki Temukan Ranjau Ukraina di Perairan Bulgaria

Angkatan Laut Turki Temukan Ranjau Ukraina di Perairan Bulgaria

Radarcirebon.com - Kementerian Pertahanan Turki meminta kapal-kapal yang berlayar di Laut hitam untuk melacak ranjau yang hanyut di perairan Bulgaria.

Angkatan laut Turki menemukan ranjau kapal di perairan Bulgaria, ini adalah ranjau kedua yang mereka temukan, ranjau pertama ditemukan pada Sabtu lalu, para ahli sedang bekerja untuk menjinakkannya.

Senin pagi, 28 Maret 2022 pengumuman datang lebih dari seminggu setelah Rusia memperingatkan adanya beberapa ranjau tua yang telah ditanam oleh Ukraina di Laut Hitam.

“Sebuah ranjau terdeteksi di Igneada dekat perbatasan Bulgaria di Laut Hitam,” cuit Kemenhan Turki di akun officialnya, dikutip dari Al-Jazeera.

BACA JUGA:

\"Ranjau telah diamankan dan kini intervensi dilaksanakan untuk menetralisirnya,\" tambah cuitan itu.

Ranjau yang pertama dijinakkan oleh angkatan laut Turki pada Sabtu, setelah seorang nelayan melaporkan lokasi ranjau ada di sekitar 2 km dari Rumelifeneri, di pintu masuk Bosphorus di utara Istanbul.

Turki secara singkat menghentikan lalu lintas laut di daerah itu di hari yang sama, kemudian mereka membuka kembali jalur Bosphorus setelah tim ahlinya menetralisir ranjau tersebut.

Berita berlanjut di halaman berikutnya:

BACA JUGA:

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: