Pengendara Motor Tewas Terlindas Truk

Pengendara Motor Tewas Terlindas Truk

CIREBON - Kecelakaan lalu lintas yang mengakibatkan korban tewas dan luka-luka terjadi di dua lokasi. Kemarin (5/11) kecelakaan terjadi di Jl By Pass tepatnya di perempatan ke arah Jalan Perjuangan. Akibat kecelakaan ini seorang pengendara  motor Yamaha Vixion nopol E 6319 IK yang belum diketahui identitasnya luka berat dan dilarikan ke RST Ciremai. Saat itu korban melaju dari arah Terminal Harjamukti menuju lampu merah Pemuda. Namun sayang, dari arah berlawanan tepatnya di U-Turn atau putaran jalan ke arah Perjuangan, sebuah angkot D2 nopol E 1961 AQ yang dikendarai Riyanto (44), warga Pekalangan, Kecamatan Pekalipan Kota Cirebon berbelok ke arah Perjuangan. Tabrakan keras pun tak terelakan. Sebelumnya atau pada Minggu pagi (3/11) lalu, seorang pengendara sepeda motor tewas seketika setelah sepeda motor yang dikemudikannya mengalami kecelakaan di Jl Raya Cirebon-Bandung tepatnya Desa Pegagan, Kecamatan Palimanan, Kabupaten Cirebon. Keterangan yang berhasil dihimpun Radar Cirebon menyebutkan, kecelakaan ini bermula Minggu pagi (3/11) sekiar pukul 04.00 WIB. Saat itu korban Sobari (20) warga Desa Kedung Bunder, Kecamatan Gempol mengendarai sepeda motor Yamaha Vixion ber-nopol E 4899 KS berboncengan dengan adiknya yakni Deni (15) melaju dari arah Bandung menuju Palimanan. Saat melintas di TKP, korban berusaha mendahului atau menyalip kendaraan lain yang ada di depannya. Diduga sepeda motor terlalu ke kanan, setir sepeda motor tersebut menyenggol truk yang belum diketahui identitasnya dari arah berlawanan. Akibat senggolan tersebut, kedua penumpang sepeda motor terjungkal ke aspal. Korban beserta sepeda motornya terjatuh ke kiri, lalu muncul truk ber-nopol S 9597 UJ dari belakang atau dari arah Bandung menuju Cirebon. Korban Sobari tewas seketika akibat terlindas truk tersebut, sedangkan Deni mengalami luka. Kedua korban dievakuasi ke RSUD Arjawinangun. Sopir truk yang belum diketahui identitasnya tersebut kabur setelah kecelakaan. “Kedua kendaraan yang terlibat kecelakaan diamankan ke Polsek Gempol guna dijadikan sebagai barang bukti. Dan kasus kecelakaan kini ditangani Polres Cirebon Kabupaten,” ujar Kapolres Cirebon Kabupaten AKBP Irman Sugema SH SIK melalui Kapolsek Gempol Kompol IN Wiguna. (kmg/rdh)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: