Muscab Harus Segera Dilaksanakan

Muscab Harus Segera Dilaksanakan

SUMBER– Desakan segera dilaksanakan musyawarah cabang (Muscab) DPC Partai Demokrat Kabupaten Cirebon terus berdatangan. Ditargetkan, sesudah pelaksanaan pemilukada Kabupaten Cirebon putaran kedua usai, pengurus DPC harus menyelenggarakan pleno. Kader Partai Demokrat Kabupaten Cirebon, Drs H Ahmad Darsono mengatakan, DPP sudah mengirimkan surat kepada DPC Partai Demokrat Kabupaten Cirebon yang berisi imbauan agar menyegerakan perhelatan muscab. Hal ini demi proses demokratisasi di tubuh partai dalam rangka menyehatkan sistem organisasi di tubuh partai. “Ya kalau sudah diterima segera bentuk kepanitiaannya, karena kita wajib melaksanakannya,” katanya, kemarin. Sebetulnya, muscab DPC Partai Demokrat Kabupaten Cirebon harus dilakukan jauh-jauh hari sebelumnya, karena SK Ketua DPC habis pada tahun 2012 lalu. Namun, karena terjadi pergolakan politik di DPP pada saat itu, membuat proses demokratisasi di internal Partai Demokrat yang ada di daerah sedikit terganggu, ditambah persiapan pemilukada yang begitu melelahkan. “Sekarang kita sudah ada instruksi, maka segerakan,” ucapnya. Pihaknya berpendapat, dengan waktu yang begitu mepet dengan pelaksanaan pemilu legislatif dan proses pelaksanaan pemilukada Kabupaten Cirebon putaran kedua, lebih baik sedari sekarang bergerak menyelenggarakan rapat pleno untuk menyusun kepanitiaan. “Kita profesional saja, kader harus mendukung, karena perlu adanya perubahan ditubuh partai,” terangnya. Saat disinggung apakah dia berniat maju dalam muscab? Pria yang biasa disapa Acong nampaknya tidak begitu tertarik. Pihaknya lebih memilih untuk fokus pada pencalegan di DPR RI. “Silahkan saja, ada kader muda yang lebih potensial,” bebernya. Sementara itu, Ketua DPC Partai Demokrat Kabupaten Cirebon, H Agus Effendi SH MH enggan dimintai komentarnya mengenai desakan muscab tersebut. Berdasarkan informasi yang dihimpun Radar, sejauh ini sudah ada pihak yang berminat untuk berkompetisi dalam muscab salah satunya adalah M Ajiep Rifki, salah satu kader Partai Demokrat yang sudah malang melintang di pentas politik, sekaligus mantan aktivis. (jun)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: