Konsep Belanja Berbeda, Beli Banyak Lebih Murah di Lotte Mart

Konsep Belanja Berbeda, Beli Banyak Lebih Murah di Lotte Mart

CIREBON - Lotte Mart Wholesale menerapkan konsep berbeda dari tempat perbelanjaan lain. Di antaranya susunan produk seperti dalam sebuah gudang yang sederhana. Seperti disampaikan oleh Customer Development Manager, Lince. \"Ada poin-poin yang kami terapkan, dimana ini menjadi pembeda antara Lotte Mart Wholesale dengan tempat lain. Untuk itu, kami sampaikan agar masyarakat Cirebon tahu,\" katanya kepada Radar, Kamis (14/11). Mulai dari penataan barang-barang seperti gudang yang sederhana. Sehingga membuat mitra usaha mudah dan cepat menemukan produk yang diinginkan. \"Ini juga bagian menekan biaya kami. Maka dari itu kenapa harga-harga di Lotte Mart Wholesale lebih murah dibanding tempat lain, karena ada poin-poin ini yang menjadi konsep kami dan pembeda,\" tuturnya. Dia melanjutkan servis tambahan pun tidak gratis. Ini berlaku untuk servis kantong plastik dan pengantaran barang. Lotte Mart Wholesale menerapkan hal ini karena harga produk di Lotte Mart sudah murah. Maka semua biaya yang tidak perlu dipangkas. Semua penghematan biaya ini dilakukan dengan satu tujuan, memberi keuntungan bagi pelanggan. Namun bila diperlukan, Lotte Mart Wholesale menyediakan servis tambahan dengan sedikit biaya ekstra. \"Kantong plastik dikenai biaya, pengepakan barang pun dilakukan sendiri. Sedangkan delivery untuk jarak tiga sampai lima kilometer, dikenakan Rp50 ribu, jarak lima hingga sepuluh kilometer dikenakan Rp100 ribu, dan jarak di atas 10 km dikenakan jarak Rp150 ribu,\" ujarnya. Di Lotte Mart Wholesale, lanjut Lince, jarang ada produk yang dijual satuan. Ini karena mitra usaha Lotte Mart Wholesale didominasi oleh pengusaha yang memiliki banyak pelanggan setiap hari. Membeli dalam jumlah besar, selain praktis dan efisien, juga memberikan harga lebih murah. Sehingga untung yang didapat pelanggan lebih besar. \"Di sini juga menyediakan kemasan usaha ekonomis yang akan menolong pelanggan mendapatkan kelengkapan ragam produk dengan modal terbatas,\" tuturnya. Meski menyasar kalangan pengusaha, kata dia, adapula pelanggan Lotte Mart Wholesale yang bukan dari kalangan pengusaha. Karena dalam setiap pribadi ada jiwa pengusaha yang mencari nilai terbesar dari setiap rupiah yang dibelanjakan. Seperti di Lotte Mart setiap hari. \"Lagipula memang ada banyak kesempatan belanja besar seperti arisan, ulang tahun anak, syukuran, pengajian, membuat parcel hari raya, gotong royong RT, yang membuat Lotte Mart Wholesale ini menjadi pilihan tepat, karena pasti lebih hemat dan menguntungkan. Jadi, siap belanja besar? Atau siap-siap jadi pengusaha?,\" paparnya. Di Lotte Mart Wholesale, dalam setiap transaksi, faktur penjualan mencantumkan PPN secara terpisah. Karena bagi mitra usaha yang membutuhkan, faktur penjualan adalah bukti pemungutan pajak yang sah. \"Sehingga dapat dipakai sebagai lampiran untuk memotong pajak keluaran pelanggan. Maka keuntungan pelanggan akan menjadi besar,\" ujarnya. Setiap berbelanja di Lotte Mart Wholesale, pelanggan harus menggunakan KTP (Kartu Tanda Pengusaha). Karena setiap pelanggan adalah mitra usaha Lotte Mart Wholesale. Untuk itu, pelanggan Lotte diberikan KTP agar bisa mendapatkan beragam informasi yang pastinya lebih menguntungkan. \"KTP diberikan gratis dan bebas iuran selamanya. Datang dan dapatkan KTP Lotte Mart Wholesale sekarang. Nikmati keuntungan dan penghematan dari belanja besar Anda yang langsung terasa,\" terangnya. Lotte Mart Wholesale juga menjual produk paling laku dan untung. Karena Lotte Mart Wholesale peduli akan percepatan uang modal usaha pelanggan. Untuk itu, pihaknya memastikan bahwa produk yang ditawarkan adalah paling laku, menguntungkan, dan selalu menjadi incaran pelanggan. \"Kami juga menerapkan konsep trolley yang kuat dan besar, tidak terletak di pusat kota, tidak promosinya sederhana, dan tidak dianjurkan membawa anak-anak agar mitra usaha lebih efisien dan efektif dalam berbelanja. Kami harap masyarakat Cirebon semakin tahu tentang konsep dari Lotte Mart Wholesale. Sehingga pada saat berbelanja tidak lagi bingung,\" jelasnya. (nda)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: