Cirebon Harus Bisa Lepas dari Kebodohan dan Kemiskinan

Cirebon Harus Bisa Lepas dari Kebodohan dan Kemiskinan

SEMARAK KEMERDEKAAN: Bupati Drs H Imron MAg bersama Wabup Hj Wahyu Tjiptaningsih, dan Forkopimda serta elemen masyarakat mengikuti sejumlah kegiatan dalam memperingati HUT ke-77 RI seperti senam sehat, sepeda sehat, jalan sehat, dan pembagian bendera grat--

Radarcirebon.com, CIREBON-HUT Kemerdekaan RI ke-77 harus jadi momentum untuk perbaikan menyeluruh. Kabupaten Cirebon harus pulih. Tidak hanya dari aspek ekonomi melainkan harus pulih disegala bidang dan bangkit untuk menang.

Ya, HUT ke-77 RI jadi momentum untuk memulai kembali apa yang sudah lama tertunda akibat pandemi Covid-19. Bahkan untuk menyemarakan peringatan HUT RI, Pemkab Cirebon sudah menyiapkan beberapa kegiatan dari kegiatan untuk internal maupun kegiatan yang melibatkan masyarakat secara umum.

Beberapa rangkaian kegiatan yang digelar dari mulai sepeda santai, senam sehat, jalan sehat dan beberapa kegiatan terkait seni budaya yang ada di Kabupaten Cirebon digelar untuk menambah semarak momentum peringatan HUT ke-77 RI di Kabupaten Cirebon.

Bupati Cirebon, Drs H Imron MAg didampingi Wakil Bupati Cirebon, Hj Wahyu Tjiptaningsih SE MSi mengatakan, momentum peringatan kemerdekaan RI ke-77 ini harus dijadikan sebagai tonggak utama lepas dari segala bentuk penjajahan di era modern.

BACA JUGA:Kasus Sabu di Kota Cirebon, Peta Sistem Tempel Terungkap, Ada di Tiang Listik sampai Toilet SPBU

“Penjajah saat ini adalah kebodohan dan kemiskinan. Oleh karena itu, kita harus melawan dengan cara menunjukkan keberanian serta mengedepankan gotong royong. Dengan demikian, kemerdekaan akan dirasakan oleh semua orang,” ujarnya.

Di tempat sama, Wabup Cirebon Hj Wahyu Tjiptaningsih menjelaskan pentingnya kebersamaan dalam menjalankan semua program. Dicontohkan Ayu, sapaan akrab wabup, penanganan Covid-19 tidak akan berjalan baik jika tanpa sinergitas.

“Kita harus mengapresiasi komunikasi dan sinergitas TNI dan Polri yang telah banyak membantu ditengah keterbatasan tenaga kesehatan yang kita miliki. Bukan hanya itu, kerja bersama juga sangat dibutuhkan dalam setiap kegiatan, khususnya pencapaian program pemerintah. Tanpa bantuan semua pihak, program dan tujuan baik pemerintah tidak mungkin tercapai,” tuturnya.

BACA JUGA:Pengedar Ganja di Depok Cirebon Kirim Paket ke Lemahwungkuk, Barang Buktinya Wow Banyak Banget

Sementara itu, Ketua DPRD Kabupaten Cirebon, HM Luthfi ST MSi menjelaskan bahwa rencana program sebagus apapun yang telah dirancang pemerintah, tidak akan berjalan tanpa SDM yang unggul.

“Termasuk di Kabupaten Cirebon, perlu adanya agenda untuk menciptakan SDM yang unggul, sehingga mampu bersaing di tengah perkembangan zaman seperti saat ini, kalau kita sudah punya banyak SDM unggul maka kemajuan sudah didepan mata, oleh karena itu jangan patah semangat, terus belajar menjadi yang terbaik,” tutupnya.

BACA JUGA:Kronologi Wanita di Tulungagung Diperkosa Setelah Kecelakaan, Leher Patah dan Pendarahan Otak

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: