Wisuda Brigadir J Di Universitas Terbuka Hari Ini Prosesi Diwakilkan Sang Ayah, Seisi Ruangan Menangis

Wisuda Brigadir J Di Universitas Terbuka Hari Ini Prosesi Diwakilkan Sang Ayah, Seisi Ruangan Menangis

Prosesi Wisuda Brigadir J di Universitas Terbuka hari ini, penerimaan ijazah diwakilkan kepada sang ayah. -Universitas Terbuka-radarcirebon.com

Radarcirebon.com, TANGERANG - Wisuda Brigadir J di Universitas Terbuka hari ini, prosesi penerimaan ijazah diwakilkan kepada sang ayah.

Suasana berubah menjadi haru diiringi dengan isak tangis, saat prosesi penerimaan ijazah yang diwakilkan kepada sang ayah di sela proses wisuda Brigadir J yang merupakan mahasiswa Fakultas Hukum.

Prosesi wisuda Brigadir J disiarkan Universitas Terbuka hari ini, dalam tayangan langsung dan nampak rektor menyerahkan ijazah yang diwakilkan kepada sang ayah.

Seperti diketahui, hari ini dilaksanakan Wisuda Universitas Terbuka Tahun Akademik 2021/2022. Wisuda dilaksanakan di Convention Center Universitas Terbuka, Tangerang Selatan.

BACA JUGA:Final AFC Cup Zona ASEAN: Kuala Lumpur City vs PSM Makassar, Simak Kata-kata Tegas Bernardo Tavares

BACA JUGA:DPR Disebut Diam di Kasus Brigadir J dan Ferdy Sambo, Asrul Sani: Padahal Juga Tidak Diam Saja

Rektor dan Dekan Fakultas Hukum Ilmu Sosial dan Politik menyerahkan ijazah Brigadir J kepada sang ayah.

Diketahui, Brigadir J adalah mahasiswa S1 Prodi Hukum dengan nomor induk mahasiswa (NIM) 020712441.

"Mahasiswa Prodi Ilmu Hukum UPBJJ UT Jambi, IPK 3,28," demikian disampaikan pembawa acara, seraya memanggil ayah dari Brigadir J, Selasa, 23, Agustus 2022.

Nampak mendampingi aktivis Irma Hutabarat yang naik ke podium bersama ayah Brigadir J. Terlihat dari siaran langsung tersebut, wisudawan dan wisudawati tidak dapat menahan menitikan air mata saat prosesi wisuda.

BACA JUGA:Kejuaraan Dunia BWF 2022: Hanya Butuh 28 Menit, Anthony Ginting Lolos ke 16 Besar

BACA JUGA:Penggerak Pertumbuhan Ekonomi, Kontribusi PLN dalam Pemulihan Ekonomi saat pandemi Covid-19

Seperti diketahui, seharusnya hari ini Brigadir J mengikuti prosesi wisuda di Universitas Terbuka, namun prosesi tersebut kini diwakilkan kepada sang ayah.

"Kami dari Universitas terbuka sesuai arahan pimpinan kami Pak Rektor kami mengundang keluarga almarhum untuk hadir dan mengikuti pada kegiatan wisuda di 23 Agustus 2022 di UT Convention Center," kata Direktur Universitas Terbuka Jambi Siriyadi, dalam tayangan video siaran langsung.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: