Teras Malioboro Destinasi Belanja di Kota Jogja

Teras Malioboro Destinasi Belanja di Kota Jogja

DESTINASI WISATA: Teras Malioboro menjadi destinasi yang dikunjungi para wisatawan yang ingin mencicipi aneka kuliner hingga berbelanja oleh-oleh.-APRIDISTA SITI RAMDHANI-radarcirebon.com

Radarcirebon.com, CIREBON - Malioboro selalu menjadi tujuan utama para pengunjung luar kota maupun warga Jogja yang datang untuk berbelanja, atau hanya sekadar berjalan santai menikmati sudut pedestrian yang kental akan historis daerah. Berada di jantung Kota Jogja, Malioboro telah begitu lekat di hati masyarakat sebagai kawasan yang selalu dikunjungi dari berbagai pelosok negeri.

Selalu ada rasa yang tak lengkap jika mengunjungi Jogja dan segala hal yang selalu membuat kerinduan pada kota ini, tanpa mampir ke Malioboro.

Kepala Dinas Kebudayaan Kota Jogjakarta, Yetti Martanti menuturkan, Malioboro sudah menjadi ikon kota Jogjakarta. Salah satu destinasi di Malioboro yang bisa dikunjungi yakni Teras Malioboro. Teras Malioboro 1 berada di eks Bioskop Indra dan Teras Malioboro 2 terletak di eks Kantor Dinas Pariwisata DIY selatan hotel Inna Malioboro.

BACA JUGA:RCEP Inisiatif Indonesia, Blok Perdagangan Terbesar

Destinasi ini buka setiap harinya mulai pukul 07.00 hingga malam hari. "Teras Malioboro menjadi alternatif para pengunjung untuk menikmati Kota Jogjakarta ini," tuturnya.

Yetti berpesan pada semua pengunjung hadir di Teras Malioboro dan ingin menikmati Malioboro, bisa berkunjung lebih bijak. Dimulai dari penggunaan becak, harus dipastikan kesepakatan harga antara pengemudi becak dan penumpang.

Menyantap hidangan khas Malioboro dengan membeli di tempat yang sudah disediakan daftar harga.
"Jangan lupa selalu cek tanggal kadaluarsa saat berbelanja oleh-oleh, serta selalu menjaga kebersihan di manapun," ungkapnya.

Pengunjung juga bisa menikmati kuliner di lesehan yang sangat terkenal di pinggir Jalan Malioboro. Beragam menu khas lesehan Malioboro disajikan pedagang mulai dari burung dara, bebek goreng, ayam goreng, kol goreng, kopi joss, lumpia samijaya, soto, gudek hingga bakmi Jawa.

BACA JUGA:Kolektor Leasing Asal Karangampel Indramayu Makan Uang Nasabah, Cicilan Motor Diembat

"Teras Malioboro menjadi destinasi yang dapat dikunjungi para wisatawan yang ingin mencicipi aneka kuliner, hingga berbelanja oleh-oleh," jelasnya.

Informasi seputar malioboro dan Teras Malioboro dapat ditanyakan langsung kepada petugas di layanan informasi yang berada di Teras Malioboro 1 dan 2 serta Tourist Information Centre/Tourist Information Service yang berada di Malioboro.

Pemerintah Kota Jogjakarta selalu meningkatkan layanan bagi pengunjung melalui UPT Pengelolaan Kawasan Cagar Budaya. Dinas Kebudayaan Kota Jogjakarta juga menyediakan Layanan Aduan Malioboro di nomer 081225004895.

BACA JUGA:Cerita PSK online di Kedawung Cirebon, Biasa Pindah Tempat, Habis dari Majalengka

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: