2014, Terminal Elf Dioperasikan
HARJAMUKTI- Kota Cirebon akan segera memiliki terminal Elf yang representatif. Pembangunan terminal elf disamping kiri Terminal Bus Harjamukti sudah nyaris rampung, dan kemungkinan besar dapat dinikmati tahun 2014. Kepala Dinas Perhubungan Informatika dan Komunikasi (Dishubinkom) Kota Cirebon, M Taufan Bharata SSos menjelaskan, berdasarkan jadwal dari pusat, proyek pengerjaan terminal elf tersebut akan selesai pada Desember 2013. Setelah itu akan dilakukan serah terima dari pemerintah pusat ke Pemerintah Kota Cirebon, terkait pelaksanaan operasionalnya. \"Kami perkirakan baru bisa dioperasionalkan sekitar awal tahun 2014,\" ujarnya. Dijelaskannya, bila terminal tersebut telah beroperasi, terminal elf yang kini berada di Dukuhsemar akan dinonaktifkan. Taufan menyampaikan, Elf akan diarahkan untuk lewat depan dan by pass, serta tidak belok ke arah Perumnas. Sehingga nantinya tahun depan, elf tidak lagi melewati Dukuhsemar. \"Yang di belakang, rencananya nanti akan kita bongkar total untuk pengembangan investasi,\" uajrnya. Bila tidak ke arah investasi, maka tidak menutup kemungkinan akan dialihfungsikan menjadi sarana peribadatan atau keagamaan. Hal itu dianggap Taufan akan lebih berguna. Ketimbang keberadaannya saat ini juga sering disalah fungsikan oleh warga. \"Banyak alternatif yang telah kita siapkan untuk memaksimalkan terminal Elf Dukuhsemar itu. Setelah yang baru beroperasi, nanti akan kami manfaatkan. Daripada nantinya disalahgunakan menjadi tempat maksiat,\" tukasnya. (kmg)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: