Terhimpit Ekonomi DM Gantung Diri

Terhimpit Ekonomi DM Gantung Diri

CIREBON– Alasan himpitan ekonomi, membuat orang nekat untuk mengambil jalan pintas, untuk mengakhiri hidup.  Seperti itulah pilihan yang diambil DM (55) warga Kampung Larangan Utara, Kelurahan Kecapi, Kota Cirebon. Ia ditemukan tewas tergantung di kamar mandi rumah kontrakannya, Selasa pagi (3/12) sekitar pukul 04.00 WIB menggunakan tali tambang plastik. Informasi yang dihimpun Radar Cirebon, adalah Ny Teti (45) sang istri yang pertamakali menemukan jasad korban sudah tergantung ketika menuju kamar mandi. Melihat suami tercintanya tewas tergantung, Ny Teti pun menjerit histeris hingga didengar warga sekitar. Warga setempat melaporkan peristiwa itu ke polisi. Petugas dari Polsekta Cirebon Selatan Timur dan Unit Identifikasi Polres Cirebon Kota yang datang ke lokasi langsung melakukan olah TKP. Hasilnya, polisi tidak menemukan adanya tanda-tanda pembunuhan atau tindak kekerasan pada tubuh korban. Polisi menyakini korban tewas murni karena bunuh diri. Kepada Radar Cirebon, Ny Teti (45) istri korban mengatakan suaminya kerap mengeluh masalah keuangan keluarga. “Terakhir bapak bicara bingung nggak punya uang sewa mobil untuk bawa barang-barang pindah kontrakan ke Kalijaga,” tuturnya. Kapolres Cirebon Kota AKBP H Dani Kustoni SH SIK MHum melalui Kapolsek Seltim Kompol H Sutisna membenarkan kejadian tersebut dan setelah dilakukan pemeriksaan kepada saksi-saksi dan bukti-bukti dilapangan. “Pihak keluarganya tidak ingin dilakukan optopsi terhadap jenazah korban. Maka, di TKP kami hanya melakukan visum luar saja pada jasad korban. Dan korban tewas murni bunuh diri,” jelasnya. (dri)    

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: