Lampung Usulkan Smart Village Jadi Kategori Lomba di TTG Nusantara

Lampung Usulkan Smart Village Jadi Kategori Lomba di TTG Nusantara

Provinsi Lampung mengusulkan agar Smart Village menjadi kategori penghargaan pada TTG Nusantara.-Andri Wiguna-radarcirebon.com

Radarcirebon.com, CIREBON - Provinsi Lampung mengusulkan ada penambahan kategori dalam pelaksanaan TTG Nusantara di masa depan. Penambahan kriteria tersebut yakni untuk kategori Smart Vilage atau desa cerdas berbasis digital.

Hal tersebut disampaikan Kepala Dinas PMDT Provinsi Lampung, Kepala Dinas PMDT Provinsi Lampung, Dr Zaidirina SE MSi saat ditemui Radar disela-sela kegiatan TTG Nusantara ke XXIII yang digelar di Kabupaten Cirebon, Jawa Barat.

Menurut Pj Bupati Tulang Bawang Barat tersebut, saat ini Pemerintah terus menggenjot pembangunan di desa baik dari sisi infrastruktur maupun sektor-sektor lainnya, termasuk optimalisasi digitalisasi di desa-desa.

"Kalau ini jadi salah satu kategori yang dilombakan setiap tahunnya, kami yakin akan semakin banyak jumlah smart vilage atau desa-desa cerdas yang ada di Indonesia," ujarnya.

BACA JUGA:Ngeri! Kubah Masjid Raya Jakarta Islamic Center Jakarta Kebakaran

BACA JUGA:14 Rumah Sakit Rujukan Pasien Gagal Ginjal Akut pada Anak, Catat ya Bunda...

Membangun Indonesia bisa dilakukan dengan mulai mengoptimalkan potensi yang ada di desa.

Desa kata dia punya banyak hal yang belum dimaksimalkan sehingga pemerataan pembangunan akan terjadi, tidak hanya dikota tapi desa juga bisa bersaing ditengah arus digitalisasi saat ini.

"Di Provinsi Lampung, sudah ada lebih dari 60 persen desanya termasuk kedalam smart village, mudah-mudahan ini menjadi masukan bagi Kementerian agar kategori smart village bisa dilombakan ditahun berikutnya," imbuhnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: