Lewat Musda, Fatikhul Muhadi Langsung Dikukuhkan Jadi Ketua IKADI Kota Cirebon
Inilah struktur pengurus IKADI Kota Cirebon periode 2022 - 2027-Mohamad Junaedi-radarcirebon.com
CIREBON, RADARCIREBON.COM - Ikatan Dai Indonesia (IKADI) Kota Cirebon menggelar Musda ke-4 sekaligus pembaharuan struktur kepengurusan yang baru.
Keberadaan IKADI cukup berperan penting untuk mengembangkan dakwah Islam di Kota Cirebon.
Ikatan Dai Indonesia Kota Cirebon telah berdiri sejak tahun 2002.
BACA JUGA:Heboh! Polisi Menyamar Selama 14 Tahun Jadi Kontributor TV, Baru Ketahuan Saat Jabat Kapolsek
Kiprahnya menjadi cukup penting dalam perkembangan dakwah Islam pada masyarakat di Kota Cirebon.
Musda dan pelantikan kepengurusan IKADI Kota Cirebon Periode 2022 - 2027 dihadiri oleh unsur Pemerintah dan TNI Polri bertempat di Ruang Adipura Balaikota Cirebon, Selasa 13 Desember 2022.
Ketua IKADI Kota Cirebon terpilih, Fatikhul Muhadi SAg mengatakan, Musda ini sebagai salah satu hal yang penting dilaksanakan sebagai lembaga profesional IKADI bisa memprofesionalkan Dai.
BACA JUGA:Terungkap, Ini Dia Janji Manis Ferdy Sambo ke Bharada Eliezer Setelah Tragedi Duren Tiga
"Dengan menyiapkan regenerasi dari kalangan anak muda dan mahasiswa untuk mengokohkan dakwah Islam Rahmatan Lilalamin," kata Fatih sapaan akrab Fatikhul Muhadi.
Sementara itu, Asisten Daerah Bidang Pemerintahan dan Kesra Pemda Kota Cirebon, Drs Sutisna MSi berharap melalui Musda ini selain penyegaran kepengurusan IKADI, namun juga pada Dai meupun khotib bisa lebih profesional.
BACA JUGA:Letkol Tituler adalah, Pangkat Deddy Corbuzier dari Menhan Prabowo, Berlaku Peradilan Militer
"Profesional dalam melakukan dakwah Islam kepada masyarakat dengan Rahmatan Lilalamin," kata Sutisna. (jun)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: reportase