Ivan Perisic Pilih Tidak Ngbrol dengan Teman Argentinanya Demi Kroasia Lolos Final Piala Dunia 2022

Ivan Perisic Pilih Tidak Ngbrol dengan Teman Argentinanya Demi Kroasia Lolos Final Piala Dunia 2022

Ivan Perisic menjadi salah satu penentu keberhasilan Kroasia Lolos ke babak perempat final Piala Dunia 2022 Qatar, Senin 5 Desember 2022.-@fifaworldcup-Instagram

RADARCIREBON.COM - Gelandang andalan Kroasia Ivan Perisic, memutuskan untuk tidak berkomunikasi dengan rekan-rekannya di klub yang berasal dari Argentina.

Sebab, Kroasia dan Argentina akan saling berhadapan di semifinal Piala Dunia 2022 pada Rabu, 14 Desember 2022 pukul 2.00 WIB.

Perisic yang pernah membela Inter Milan dan kini bermain untuk Tottenham Hotspurs punya dua rekan di timnas Argentina.

BACA JUGA:Lewat Musda, Fatikhul Muhadi Langsung Dikukuhkan Jadi Ketua IKADI Kota Cirebon

Mereka adalah penyerang Il Nerzzuri, Lautaro Martinez dan bek Spurs, Cristian Romero.

Perisic lebih memilih untuk fokus pada kampanye Kroasia di Piala Dunia 2022 terlebih sudah memasuki babak krusial.

Berkomunikasi dengan dua temannya asal Argentina dinilai mengalihkan fokusnya pada pertandingan.

BACA JUGA:Heboh! Polisi Menyamar Selama 14 Tahun Jadi Kontributor TV, Baru Ketahuan Saat Jabat Kapolsek

Perisic mengungkapkannya dalam konferensi pers menjelang laga Argentina vs Kroasia di Piala Dunia 2022.

"Di fase grup, kami berbicara tapi begitu sampai semifinal, kami tidak berkomunikasi lagi," tutur pemain berusia 33 tahun tersebut.

Perisic menjadi rekan Lautaro Martinez selama empat tahun sebagaimana mereka bersama-sama main di Inter Milan.

BACA JUGA:Terungkap, Ini Dia Janji Manis Ferdy Sambo ke Bharada Eliezer Setelah Tragedi Duren Tiga

Sedangkan, Cristian Romero baru saja menjadi rekan setimnya di musim ini setelah Perisic bergabung dengan status bebas transfer dari Inter di bursa transfer musim panas lalu.

"Ada beberapa isu ketika kami bermain di London dan Milan tapi mereka pasti tidak sabar bermain untuk negara mereka, kami (Kroasia) pun sama," tambahnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: reportase