Deni Lugina Karyawan UNIBI Bandung Dipecat Setelah Mengumpat ke Jokowi, Begini Kronologinya

Deni Lugina Karyawan UNIBI Bandung Dipecat Setelah Mengumpat ke Jokowi, Begini Kronologinya

Deni Lugina karyawan UNIBI Bandung pemilik akun @loegie dipecat lantaran twit yang dinilai menghina Jokowi. Foto:-Tangkapan layar-Twitter

BANDUNG, RADARCIREBON.COM - Deni Lugina karyawan UNIBI Bandung dipecat lantaran Twit menghina Presiden Jokowi.

Deni Lugina karyawan UNIBI Bandung dipecat setelah mengumpat ke Jokowi di media sosial Twitter dengan kata-kata kasar yang dinilai mengancam.

Sebelumnya, sebuah akun twitter menghina Presiden Joko Widodo dengan kata-kata kasar. Pengguna Twitter penghina Jokowi itu menggunakan akun @loegie.

Pemilik akun @loegie tersebut menuliskan kalimat yang kasar dan berisi ancaman kepada Kepala Negara.

Setelah ditelusuri, pemilik akun Twitter yang viral tersebut ternyata seorang mantan karyawan Universitas Informatika dan Bisnis Indonesia atau UNIBI, Kota Bandung.

BACA JUGA:Eti Herawati Siap Maju Jadi Walikota, Partai Nasdem Target Raih 7 Kursi DPRD Kota Cirebon

Belakangan ini beredar unggahan yang berisi tangkapan layar postingan akun Twitter @loegie. Dalam unggahan tersebut pengguna akun @loegie meuliskan twit yang dinilai mengina sekaligus mengancam presiden.

Twit itu ditulis dalam postingan akun King Purwa yang dibuat pada 12 Januari 2023. 

Dapat dilihat dalam jejak digitalnya, bahwa pemilik akun King Purwa memposting video berdurasu 10 detik. Video itu menampilkan Jokowi menghadiri HUT ke-50 PDIP.

Nah, dalam kolom komentar unggahan Kang Purwa tersebut, @loegie memuat komentar dengan tulisan yang isinya dinilai tidak pantas.

Pengguna Twitter ini menulis kalimat 'JADI PENGEN NIMPUK BIBIRNYA PAKE BATAKO' kemudian dibubuhi dengan emotikon ketawa.

BACA JUGA:Rihanah Ibu Norma Risma Muncul di Kantor Polisi, Balas Menuding Anaknya Pembohong

BACA JUGA:Happy Asmara Sakit Sampai Jalani Operasi, Perhatikan Pesan Menyentuh yang Dia Tulis

Komentar itu menuai reaksi dari warganet. Banyak yang tidak setuju dengan tanggapan @logie terharap postingan video tersebut.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: jpnn.com