Terbukti Dibayarkan, Klaim BRI Life Makin Cepat dan Sederhana

Terbukti Dibayarkan, Klaim BRI Life Makin Cepat dan Sederhana

Pimpinan Cabang BRI Cirebon Kartini Ferdian Handoko, Regional CEO BRI Wilayah Bandung Budi Novianto, Direktur Operasional BRI Life Yosie William Iroth serta Rozali Muslim Paokuma selaku Bancassurance Regional Head.--

JAKARTA, RADARCIREBON.COM -- Pembayaran klim BRI Life tidak ribet, makin cepat dan sederhana.

BRI Lige berkomitmen selalu memenuhi kewajiban kepada nasabah. Hal itu dilakukan untuk menjaga kepercayaan nasabah.

Sebab, itu merupakan kunci sukses suatu usaha, terutama perusahaan asuransi jiwa.

Oleh karena itu, Asuransi BRI Life, perusahaan asuransi jiwa berizin OJK, berkomitmen untuk selalu memenuhi kewajibannya kepada nasabah. 

Sejalan dengan komitmen tersebut BRI Life membayarkan klaim meninggal dunia sebesar Rp1.502.024.276,- kepada ahli waris nasabahnya yang juga merupakan Nasabah BRI Kartini, Cirebon, Rabu 8 Februari 2023.

BACA JUGA:Profil Singkat Aktris Anneke Putri yang Muncul dalam Aksi Bela Alquran di Kota Cirebon

BACA JUGA:Raup Laba Rp51,4 triliun, Erick Thohir Apresiasi Keberhasilan BRI Lakukan Efisiensi

Hadir saat penyerahan pembayaran klaim antara lain Direktur Operasional BRI Life Yosie William Iroth.

Selain itu hadir pula Regional CEO BRI Wilayah Bandung, Budi Novianto dan Ferdian Handoko selaku Pimpinan Cabang BRI Cirebon Kartini serta Rozali Muslim selaku Bancassurance Regional Head BRI Life.

Dalam sambutannya Direktur Operasional BRI Life Yosie William Iroth mengatakan, bahwa kepercayaan nasabah adalah hal yang paling utama.

“Kepercayaan nasabah adalah hal yang utama, sehingga membayarkan klaim tepat waktu merupakan wujud dari komitmen kami,” katanya.

Lebih lanjut, Yosie juga mengungkapkan, bahwa BRI Life akan terus berinovasi untuk terus memberikan pelayanan maksimal.

BACA JUGA:Pelanggaran Lalu Lintas di Kota Cirebon Masih Tinggi, Simak Uraian AKP Triyono

BACA JUGA:ANGIN SEGAR NIH, Pencairan TPP ASN Harus Segera, Sekjen Kemendagri Ingatkan Soal Dosa

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: