Blok ABCD, Nama Unik Wilayah di Desa Karangbaru Kuningan

Blok ABCD, Nama Unik Wilayah di Desa Karangbaru Kuningan

Profil Desa Karangbaru yang awalnya merupakan desa hasil pemekaran dari Desa Garajati. Penamaan unik blok hanya menggunakan abjad ABCD.-Tangkapan Layar Video-Youtube

KUNINGAN, RADARCIREBON.COM - Desa Karangbaru terbilang desa yang masih muda. Sejarah mencatat, desa tersebut berdiri pada tahun 1984. Berikut ini profil desa yang memiliki nama unik tentang dusun mereka.

Sebelum adanya pemekaran, sejarah Desa Karangbaru merupakan salah satu dusun yang ada di Desa Garajati, Kecamatan Ciwaru, Kabupaten Kuningan.

Desa Garajati pada waktu itu, merupakan wilayah yang sangat luas terbagi dalam 5 dusun.

5 Dusun yang terdapat di Garajati itu adalah, Dusun Karangbaru, Dusun Jagra, Dusun Cimahi, Dusun Cilangkap, dan Dusun Cijambu.

BACA JUGA:Ki Akmad, Sosok Pembuat Onar asal Desa Karangbaru Kuningan

BACA JUGA:Warga Karangbaru Kuningan Demo Bawa Keranda ke Balai Desa, Menuntut Kepala Desa Mundur

Pada waktu itu, perkembangan penduduk di Desa Garajati sangat pesat, sehingga sudah memenuhi syarat untuk dilakukan pemekaran.

Pada Tahun 1983, Desa Garajati secara tertulis mengajukan pemekaran daerah kepada Pemerintah Kabupaten Kuningan.

Tepat Tanggal 21 Oktober 1984, permohonan pemekaran Desa Garajati disetuji, kemudian dimekarkan menjadi dua desa.

Hasil pemekaran dari Desa Garajati tersebut, kemudian diberi nama Desa Karangbaru yang menjadi asal usul desa.

BACA JUGA:Aplikasi Bayar Pajak di Kuningan, Seluruh Layanan dalam Satu Layar

BACA JUGA:Pengakuan Jujur Bu Kadus Karangbaru Kuningan, Catut Nama 45 Warga, Termasuk Anak Sendiri

Desa Karangbaru terdiri dari 4 dusun, diantaranya, Dusun Karangbaru, Dusun Jagra, Dusun Cimahi, dan Dusun Cilangkap.

Dari keempat dusun tersebut, Desa Karangbaru memiliki luas tanah sekitar 133.051 ha, yang berbatasan langsung dengan desa lainnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: