134 Menu Istimewa di Kampoeng Ramadan Aston Cirebon Tahun Ini
Menu Brisket salah satu menu yang akan dihadirkan dalam Kampoeng Ramadan Aston tahun ini.-ASTON CIREBON HOTEL-RADAR CIREBON
CIREBON, RADARCIREBON.COM - Mendekati Ramadan, Aston Cirebon Hotel & Convntion Center telah menyiapkan berbagai menu berbuka puasa di Kampoeng Ramadan Aston.
Setelah sukses di tahun-tahun sebelumnya, tahun ini Kampoeng Ramadan Aston akan menghadirkan 134 menu yang istimewa.
Itu diungkapkan oleh Marketing Communication Aston Cirebon Hotel & Convention Center, Anindya Vika.
Menurut dia, banyak peminat terhadap acara buka bersama tahunan yang diselenggarakan Aston Cirebon. Karena itu, Kampoeng Ramadan Aston kembali dihadirkan di tahun ini.
Tahun sebelumnya Aston telah sukses dengan beberapa ciri khas makanan seperti makanan khas Barat, Timur Tengah, dan ratusan makanan lokal Indonesia.
BACA JUGA:Kelas Kreatif Aston Cirebon Pekan Ini, Menggambar Sketsa Diminati Anak-anak
Tahun ini Aston juga akan menghadirkan makanan khas Jepang yaitu Sushi dan ada juga Smoked Beef Brisket.
Smoked Beef Brisket adalah daging brisket yang diolah dengan proses pengasapan selama minimal 12 jam di tungku khusus.
Tungku tersebut menggunakan kayu khusus agar menghasilkan rasa daging asap yang khas dan nikmat.
"Selain itu masih banyak lagi menu premium lainnya yang hanya tersedia di Aston Cirebon," tuturnya.
Paket buka puasa di Kampoeng Ramadan Aston Cirebon ini akan dibuka di tanggal 22 Maret - 21 April 2023 (selama bulan Ramadan) pukul 17.30 WIB – 21.30 WIB.
BACA JUGA:Menjelang Ramadan, Wagub Uu Cek Harga Sembako di Pasar Limbangan
BACA JUGA:Penetapan Awal Ramadan 2023 Muhammadiyah dan Pemerintah Sama, Tapi Lebaran Beda
Harganya Rp248ribu nett/pax dan Rp108ribu nett/pax untuk anak usia 3-6 tahun.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: