Irma Harman Harun Terpilih Kembali Sebagai Ketua GOW

Irma Harman Harun Terpilih Kembali Sebagai Ketua GOW

Dalam rangka menjalankan roda organisasi dan pergantian kepengurusan, Gabungan Organisasi Wanita (GOW) Kota Cirebon, Kamis (16/3/2023) menggelar Musyawarah Organisasi. Acara yang ber agenda pemilihan ketua GOW masa Bhakti 2023-2028. -Abdullah-radarcirebon.com

CIREBON, RADARCIREBON.COM- Dalam rangka menjalankan roda organisasi dan pergantian kepengurusan, Gabungan Organisasi Wanita (GOW) Kota Cirebon, Kamis (16/3/2023) menggelar Musyawarah Organisasi.  Acara yang ber agenda pemilihan ketua GOW masa Bhakti 2023-2028. Hadir di acara musyawarah anggota dari berbagai organisasi wanita di kota Cirebon yang tergabung kedalam GOW.

Ketua GOW periode 2018-2023 Hj Irma Harman Harun menyampaikan laporan pertanggungjawaban kepengurusan dibawah kepemimpinannya. Dari LPJ yang disampaikan Irma Harman Harun, seluruh peserta musyawarah anggota menyetujui LPJ yang disampaikan kepengurusan 2018-2023 dan dinyatakan kepengurus demisioner.

Selanjutnya dilakukan pemilihan ketua  GOW Kota Cirebon periode 2023-2028. Dari proses pemilihan, ternyata Peserta Musyawarah Anggota secara aklamasi memilih kembali Hj Irma Harman Harun sebagai ketua GOW Kota Cirebon 5 tahun yang akan datang.  

Panitia Acara, B Noorbaya SH kepada Radar menjelaskan, hari ini adalah agenda musyawarah anggota GOW Kota Cirebon, agendanya adalah penyampaian LPJ pengurus lama dibawah kepemimpinan HJ Irman Harman Harun.

BACA JUGA:Soal Kritik Ridwan Kamil Pakai Kata ‘Maneh’, Muhammad Sabil: ‘Bisa Diartikan Sayang, Mendidik’

BACA JUGA:RS Ciremai Seminar Peringati Hari Ke-49 PPNI

Setelah penyampaian LPJ selanjutnya pengurus lama dinyatakan demisioner. Setelah dinyatakan demisioner, kemudian dilanjutkan pemilihan ketua umum GOW Kota Cirebon. Setelah  dan dilanjutkan pemilihan ketua umum GOW Kota Cirebon masa bakti 2023-2028. Akhirnya secara aklamasi Hj Irma Harman Harun, kata Noorbaya, terpilih kembai sebagai ketua GOW Kota Cirebon periode 2023-2028 mendatang.

"Aklamasi memilih kembali Hj Irman Harman Harun sebagai Ketua GOW kota Cirebon," ujar Noorbaya. Hj Irma Harman Harun mengapresiasi kepercayaan anggota GOW kepada dirinya yang memilih kembali sebagai ketua GOW. Karena terpilih secara aklamasi, Irma Harman Harun tidak bisa mengelak,  Karena hasil musyawarah kembali  memberikan mandat kepada dirinya sebagai ketua GOW.

"Sebenarnya ingin gantian dengan yang lain, tapi peserta musyawarah aklamasi memilih saya, mau bagaimana lagi, ya sudah saya terima amanah baru ini," ujarnya. Bagi Irma, GOW merupakan organisiasi gabungan dari berbagai organisasi wanita, mau tidak mau harus bisa mengayomi bagi semuanya, dan dirinya bersyukur GOW dibawah kepemimpinannya selama ini guyub, solid dan kompak. Kedepan dirinya berharap pengurus GOW bisa lebih solid dan bersemangat membangun GOW menjadi lebih maju lagi. (abd)

BACA JUGA:Gebyar UGJ Research and Publication Award

BACA JUGA:Sungai Cisanggarung Kian Mistis, 2 Warga Kuningan Hanyut Tanpa Jejak

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: