7 Desa Wisata Terindah di Jawa Barat, Masuk Unggulan Indonesia, Ada dari Cirebon dan Majalengka

7 Desa Wisata Terindah di Jawa Barat, Masuk Unggulan Indonesia, Ada dari Cirebon dan Majalengka

Salah satu wahana di Desa Wisata Cibeusi Kabupaten Subang. Foto:-kemenparekraf.go.id-

CIREBON, RADARCIREBON.COM – 7 desa wisata di Jawa Barat masuk 75 besar desa wisata unggulan Indonesia. 

Dari 7 desa wisata terindah di Jawa Barat yang masuk unggulan Indonesia tersebut ada dari Cirebon dan Majalegka.

Ketujuh desa wisata ini masuk 75 besar desa wisata unggulan Indonesia setelah lolos penilaian dalam perhelatan Anugrah desa wisata Indonesia atau ADWI 2023.

7 Desa Wisata terindah di Jawa Barat tersebut adalah, Desa Cibeusi (Subang), Desa Purwabakti (Kabupaten Bogor), Desa Astana (Kabupaten Cirebon).

Kemudian Desa Selamanik (Kabupaten Ciamis), Desa Taraju (Kabupaten Tasikmalaya), Desa Bantaragung (Majalengka) dan Desa Baros (Kabupaten Bandung).   

Nah, untuk mengetahui lebih jauh mengenai desa-desa wisata unggulan Jawa Barat dan Indonesia tersebut, mari simak artiket di bawah ini.

BACA JUGA:TIDAK ADA DARI KUNINGAN, 35 Desa Wisata di Jawa Barat yang Raih Anugerah ADWI 2023

7 Desa Wisata Terindah di Jawa Barat Unggulan Indonesia

1. Desa Cibeusi Subang

Desa Wisata Cibeusi termasuk wilayah Kecamatan Ciater, Kabupaten Subang. Merupakan desa wisata unggulan di Jawa Barat. 

Di desa ini terdapat objek wisata Ciater yang sudah terkenal. 

Keindahan alamnya sudah tidak diragukan, menjadi daya tarik utama Desa Wisata Cibeusi Subang.

Destinasi wisata unggulan ini memiliki sejumlah spot unggulan seperti curug (air terjun), hutan alami, hingga area outbond. 

Di samping itu ada pemandian air panas Ciater. Tidak heran jika Desa Cibeusi Subang dinobatkan sebagai salah satu desa wisata terindah di Jawa Barat. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: