As Potong, Dua Mobil Masuk Jurang

As Potong, Dua Mobil Masuk Jurang

MAJALENGKA-Akibat as potong, truk bermuatan pasir bernomor polisi E 9287 V yang dikemudikan Ending, masuk ke jurang saat gagal melewai tanjakan Kawungluwuk Desa Kawunggirang Kecamatan/Kabupaten Majalengka, Kamis (23/1) sekitar pukul 9.30 WIB. Bahkan, mobil box bernomor B 9482 BDF dikemudikan Muksin yang berada tepat di belakang truk itu pun ikut terperosok masuk ke dalam jurang. Namun masih beruntung, kejadian tersebut tidak sampai menelan korban jiwa, kedua orang pengemudinya tetap dalam keadaan selamat tidak mengalami luka sedikitpun. Hanya saja kedua mobil tersebut mengalami kerusakan cukup parah. Menurut Ending, sopir truk warga Desa Malongpong Kecamatan Maja Kabupaten Majalengka, dirinya kaget karena tidak menduga kalau truk ini akan terguling masuk ke dalam jurang. Saat di jalan tanjakan, tiba-tiba dari bagian bawah truk terdengar adanya suara keras patahan benda keras. “Dugaan saya pada saat itu kemungkinannya bagian as truk mengalami patah, sehingga untuk menghindari terjadi tabrakan dengan mobil yang ada di belakang truk, akhirnya saya memutuskan membanting stir ke arah kanan,” ungkap Ending. Tapi, justru truk yang dikemudikannya itu tergelincir masuk ke dalam jurang. Karena saat itu tengah turun hujan menyebabkan jalanan menjadi licin. Di luar dugaan, ternyata mobil box yang berada di belakang truk ikut tergelincir masuk ke dalam jurang yang berada di sebelah kanan jalan. Sementara itu, sopir mobil box Muksin warga Cirebon menuturkan ketika truk yang berada tepat di depannya itu mundur ke belakang, awalnya bermaksud untuk menghindari agar tidak terjadi tabrakan. Tapi justru mobil box yang dikemudikannya itu ikut tergelincir dan terpelosok ke dalam jurang. Meski kondisi mobil box itu mengalami kerusakan cukup lumayan, namun dia bersyukur selamat dari kecelakaan tersebut. “Setelah kejadian tersebut saya mengalami sedikit syok,” tuturnya.(har)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: