Sambut Kepulangan Marc Klok ke Persib, Bobotoh: Klok Manawi Aya 100
Marc Klok kembali latihan di Persib, siap hadapi Persikabo 1973. Foto:-Persib-
"Let’s go again. @persib" tulis Marc Klok dalam keterangan unggahannya di Instagram.
Unggahan Marc Klok Selasa 12 September 2023 itu langsung ramai dikomentari oleh warganet. Memiliki 34 ribu lebih suka.
"Keep Strong Maung Klok," tulis akun @ainulyaqin.fcbi di kolom komentar unggah Marc Klok.
"Ayo capt buktikan," tulis akun @derbyalv.
Di samping itu, ada juga Bobotoh yang menggoda Marc Klok dengan kalimat candaan bahasa Sunda.
"klok manawi aya 100," kata @ryanthesimpsons.
Umunya, komentar dari Bobotoh sangat positif. Mereka senang karena sang idola cukup bugar untuk melakoni laga penting akhir pekan ini.
Seperti diketahui, Persib sedang mengincar kemenangan berikutnya. Laga kandang kontra Persikabo adalah momentum yang bagus untuk menjaga trend positif.
Maung Bandung sekarang sudah keluar dari zona degradasi dan menempati peringkat 11 klasemen sementara. Tapi belum cukup.
Pelatih Persib Bojan Hodak sendiri juga mematok target menang di GBLA akhir pekan ini.
BACA JUGA:Persib vs Persikabo: Kondisi Beckham Putra Masih Bermasalah, Peluangnya Berat
BACA JUGA:Analisa Bojan Hodak Tentang Persikabo Sangat Teliti, Yakin Persib Menang Akhir Pekan Ini?
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: