LENGKAP! Ini Daftar 10 Transportasi ke Bandara Kertajati Majalengka, Ada Shuttle Gratis

LENGKAP! Ini Daftar 10 Transportasi ke Bandara Kertajati Majalengka, Ada Shuttle Gratis

Daftar transportasi ke Bandara Kertajati Majalengka.-Damri-radarcirebon.com

MAJALENGKA, RADARCIREBON.COM - Menjelang beroperasi penuh pada 29 Oktober 2023 nanti, sejumlah layanan transportasi antarmoda ke Bandara Kertajati telah disiapkan.

Bahkan terdapat setidaknya 9 operator transportasi antarmoda ke Bandara Internasional Jawa Barat (BIJB) Kertajati yang berada di Kabupaten Majalengka.

Transportasi tersebut juga beroperasi menyesuaikan dengan jam kedatangan dan keberangkatan pesawat.

Sehingga penumpang tidak perlu khawatir bakal terlambat tiba di bandara untuk melakukan penerbangan, atau menunggu terlalu lama setelah tiba di Bandara Kertajati.

BACA JUGA:Berdayakan UMKM Unggulan Pedesaan, BRI Dorong Perluasan Pasar Produk Desa BRILiaN

Menariknya, pada 30 Oktober 2023 nanti, Maskapai Malaysia Airlines juga menyediakan shuttle khusus bagi penumpang mereka secara gratis.

Shuttle khusus tersebut akan dioperasikan untuk rute Bandara Kertajati ke Bandung, khusus untuk penumpang Malaysia Airlines.

Berikut adalah daftar transportasi shuttle, taksi maupun bus ke Bandara Kertajati Majalengka:

1. Arnes Shuttle

  • Rute Jatinangor - Kertajati, tarif Rp 100.000
  • Sumedang - Kertajati tarif Rp 80.000
  • Contact: 081313555008

BACA JUGA:Relawan AMIN Kuningan Mengakar Sampai ke Pelosok Desa

2. Damri

  • Bandung - Kertajati Rp 150.000
  • Cirebon - Kertajati Rp 80.000
  • Kuningan - Kertajati Rp 100.000
  • Contact: 1500 825

3. Bluebird

  • Tarif Rp 4.800 per kilometer
  • Contact: 0227561234, chat only 0811117941234

4. City Trans Utama

  • Rute Bandung - Kertajati Rp 150.000
  • Tasikmalaya - Kertajati Rp 160.000
  • Contact: 08111317317

5. Bhinneka Shuttle (Bhisa)

  • Bandung - Kertajati Rp 150.000
  • Cirebon - Kertajati Rp 80.000
  • Indramayu - Kertajati Rp 80.000
  • Contact: 08141401201

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: