Progres Jalan Tol Getaci Sudah Pembukaan Lahan, Ujungnya Tersambung Tol Kuningan - Tasikmalaya

Progres Jalan Tol Getaci Sudah Pembukaan Lahan, Ujungnya Tersambung Tol Kuningan - Tasikmalaya

Progres pembangunan Jalan Tol Getaci yang akan terhubung dengan Jalan Tol Kuningan - Tasikmalaya. -Kementerian PUPR-radarcirebon.com

BANDUNG, RADARCIREBON.COM - Tol Getaci saat ini sudah masuk dalam proses pembukaan lahan, pasca pembebasan yang dilakukan pada tanah warga. 

Bahkan, progres Jalan Tol Gedebage Tasikmalaya Cilacap (Getaci) ini sudah sampai di wilayah Kabupaten Garut. Tepatnya di sisi utara.

Di wilayah tersebut, pembukaan lahan dilakukan di 37 desa yang berada di 7 kecamatan dan akan diteruskan sampai ke Tasikmalaya. 

Masyarakat terdampak proyek Jalan Tol Getaci ini, bakal mendapatkan Uang Ganti Rugi (UGR) yang pembayarannya mulai dilakukan oleh pemerintah.

BACA JUGA:Update Kecelakaan di Jl Kalijaga Cirebon, Identitas Korban dan Pemotor Lawan Arah

Selanjutnya, pembebasan lahan juga akan dilaksanakan ke wilayah Tasikmalaya dengan panjang jalan mencapai 50,32 kilometer. 

Pembebasan lahan dan pembayaran UGR untuk ke arah Tasikmalaya akan mulai dilakukan di tahun 2024 mendatang. 

Di wilayah Tasikmalaya sebanyak 14 kelurahan akan terkena dampak pembangunan ini. 

Rencananya, di wilayah Kabupaten Garut akan terdapat 1 Exit Tol Cilawu - Banyuresmi dan 1 buah simpang susun. Kemudian exit tol lainnya akan berada di wilayah Tasikmalaya.

BACA JUGA:Partai Gerindra dan PSI Semakin Akrab, Prabowo: Ada Kesamaan Visi

Ruas tol dengan panjang 206,65 kilometer ini, menghubungkan Gedebage sampai ke Tasikmalaya lalu dilanjutkan ke Kabupaten Cilacap. Sehingga menjadi penghubung bagi 2 provinsi. 

Di wilayah Jawa Barat, tol ini juga akan menjadi penghubung wilayah utara dan selatan dengan dibangunnya Jalan Tol Kuningan - Tasikmalaya. 

Mengutip perencanaan Kementerian Pekerjaan Umum Perumahan Rakyat (Kementerian PUPR), rencananya ruas ini akan dibangun dimulai dari Ciperna dan langsung ke arah barat. 

Sehingga ruas jalan ini akan membentang di wilayah lereng Gunung Ciremai dan melalui Kecamatan Mandirancan, Pakembangan, Linggarjati dan seterusnya ke arah Cigadung. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: