Kadin Kota Cirebon Siap Gelar Gebyar Industri Pariwisata 2023

Kadin Kota Cirebon Siap Gelar Gebyar Industri Pariwisata 2023

Kadin Kota Cirebon siap gelar Gebyar Industri Pariwisata 2023.-Aprista Siti Ramadhani-Radarcirebon.com

Ada berbagai jenis kegiatan yang akan kita hadirkan.

"Kegiatan akan dimulai dengan Business Forum, showcase, Tourism explore, dan Kadin sharing. Akan ada juga program sosial seperti donor darah, konsultasi kesehatan, dan santunan anak yatim,” ujarnya.

Pada kegiatan bincang bisnis, akan dihadiri oleh Pj Gubernur Jawa Barat Bey Triadi Machmudin, Kepala Perwakilan Bank Indonesia Cirebon, Direktur Teknik PT Garuda Food, Kapokja Vokasi Kadin Jawa Barat, Wakil Wali Kota Cirebon, hingga Kadisbudpar Kota Cirebon.

Semakin meriah kegiatan ini juga akan diikuti oleh 20 booth  business showcase dari para UMKM.

Sehingga peserta juga bisa melihat beragam produk yang mereka miliki.

BACA JUGA:Kabupaten Cirebon Kerja Sama dengan China, Tandatangani Pre MoU Jalur Sutera Maritim

“Akan dikenalkan juga kesenian Cirebon dalam kegiatan kali ini melalui penampilan Tari Sintren, Tari Topeng, dan berbagai pertunjukan dari Kadin Kota Cirebon,” katanya.

Ismayasari beraharap, dengan hadirnya event ini dapat mendukung pengembangan ekonomi daerah Jawa Barat dan berkontribusi terhadap penguatan dunia Industri hingga tercipta perwujudan pertumbuhan ekonomi yang stabil dan berkelanjutan. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: