Ekspektasi Tinggi ke Pj Walikota Cirebon, Fitrah Malik: Cukup Sering Tampil
Anggota DPRD Kota Cirebon, Fitrah Malik. Foto: -Dok. Radar Cirebon -
CIREBON, RADARCIREBON.COM - Ekspektasi tinggi kepada Agus Mulyadi yang sudah resmi menjai Penjabat (Pj) Walikota Cirebon tampaknya cukup beralasan.
Sekretaris Daerah Kota Cirebon itu dinilai sosok yang paling tepat melanjutkan tampuk kepemimpinan di Kota Udang setelah pasangan Azis - Eti.
Agus Mulyadi dilantik sebagai Pj Walikota Cirebon di Gedung Sate Kota Bandung, Rabu 13 Desember 2023.
Dia akan memimpin Kota Cirebon sekaligus memperispkan jalannya pemilihan walikota dan wakil walikota yang baru.
Ada harapan besar untuk Agus Mulyadi selama nantinya menjabat sabagi Pj Walikota.
Termasuk dari DPRD Kota Cirebon. Hal tersebut diungkapkan oleh Anggota Komisi III Kota Cirebon Fitrah Malik.
"Kami dari Gerindra termasuk yang mengusulkan Pak Agus, ketika mengusulkan, kami berharap nantinya Pak Agus bisa menyeselaikan persoalan yang ada," ujar Fitrah Malik, Kamis (14/12/2023).
BACA JUGA:Ketua DPRD Kota Cirebon Sering Menerima Keluhan Masyarakat, Soal Ini yang Paling Sering
Komisi III DPRD Kota Cirebon sendiri sudah menginventarisasi catatan dan masukan untuk Pemkot di tahun 2024.
"Pak Agus harus bisa melakukan hal-hal yang mendasar yang nantinya diteruskan oleh Wali Kota terpilih," ucapnya.
Menurutnya, Agus Mulyadi yang berangkat dari birokrat pasti mengetahui kondisi pemerintahan dan eksekutif.
Secara kelembagaan dan personal, Fitrah mengatakan dekat dengan Agus Mulyadi.
"Beliau kan Sekda. Saat pembahasan dan ada keputusan yang penting, Pak Agus cukup sering tampil. Dan sering beliau yang mengambil keputusan, tentunya sepengetahuan pimpinannya," kata Fitrah Malik.
Ia juga berharap, permasalahan yang ada di Kota Cirebon bisa diselesaikan oleh Agus Mulyadi.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: