Dimasak ala 'Baheula', Suasana Tempo Dulu Hadir di Saung Kopi Hawwu Kuningan

Dimasak ala 'Baheula', Suasana Tempo Dulu Hadir di Saung Kopi Hawwu Kuningan

Memasak dengan teknik zaman dulu, dihadirkan di Saung Kopi Hawwu Kuningan.-Ist-Instagram @kopihawwu

Dari informasi yang dibagikan, Saung kopi Hawu buka setiap hari Selasa hingga Minggu.

Khusus hari Senin, tempat makan dan minum tersebut libur. Adapun jam operasional, buka dari pagi hingga pukul 20.00 WIB.

BACA JUGA:Nasi Kasreng Kuningan, Dulu Cuma Makanan Supir dan Kuli Panggul Kini Digemari Banyak Orang

Pengelola Saung Kopi Hawwu, sengaja membuat aneka spot menarik bagi para pecinta foto selfie.

Di bagian belakang, ada pula rumah hijau yang menjajakan berbagai sayuran hidroponik dan tanaman hias.

Bagi yang pengunjung yang datang secara rombongan, tidak perlu khawatir, pengelola menyediakan lahan parkir luas untuk kendaraan.

Untuk menambah kehangatan, ditampilkan grup musik dengan lagu-lagu daerah untuk menemani pengunjung bersantap makan.

BACA JUGA:Horee! Gaji PNS Kabupaten Cirebon Cair Lebih Cepat

Sambil menikmati hidangan, suasana alam dengan pemandangan Gunung Ciremai bikin pengunjung betah berlama-lama di lokasi tersebut.*

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: