Pemain Premier League Tertarik Bela Timnas Indonesia, Siapa Lagi?
Jairo Riedewald, bintang Crystal Palace yang berkarir di Premier League, tertarik untuk membela Timnas Indonesia.-Tangkapan Layar Video-Youtube @Garuda Space
Selama membela Tim Oranje, Jairo Riedewald sudah terlibat dua kali pertandingan internasionalnya.
Dirinya masih bisa memperkuat Timnas Indonesia, jika mengikuti proses naturalisasi.
Menurut aturan FIFA, pemain dari federasi lain masih bisa tampil di federasi baru jika pemain yang bersangkutan belum tampil sebanyak 3 kali di timnas senior.
Dengan begitu, Jairo Riedewald bisa memperkuat Timnas Indonesia mengingat yang bersangkutan tidak lebih dari tiga kali memperkuat Timnas Belanda.
BACA JUGA:Dorong Peningkatan Omset Penjualan UMKM, BRI Bagikan Hadiah Undian Promo di Pasar Tanah Abang
Sementara itu, pemain keturunan yang bakal menjalani proses naturalisasi pada tahun 2024, dipastikan bakal segera rampung.
PSSI sedang berusaha mempercepat proses tersebut, mengingat Timnas Indonesia sedang bersiap menjalani babak kualifikasi piala Dunia 2026 bulan Maret mendatang.
Para pemain keturunan Indonesia itu, tidak lama lagi bakal menjalani sumpah menjadi Warga Negara Indonesia (WNI).
Mereka adalah Thom Haye, Natjan Tjoe-A-On, dan Ragnar Oratmangoen.
BACA JUGA:Riding Sambil Wisata, Yamaha Gelar Historide Cool Tour Cirebon
Nathan saat ini baru berusia 22 tahun sedangkan Oratmangoen berumur 26 tahun. Sementara itu Thom Haye saat ini berusia 28 tahun.
Dengan tambahan calon pemain naturalisasi, Timnas Indonesia dipastikan tambah kuat untuk menjalani babak kualifikasi Piala Dunia 2026.
Jadwal Timnas Indonesia terdekat, melawan Vietnam pada 21 dan 26 Maret 2024 mendatang.
Laga tersebut merupakan babak kualifikasi Piala Dunia 2026 putaran kedua, digelar di tanah air dan Negara Vietnam.*
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: youtube @garuda space