Hari ke-2 Main Sepeda di Malaysia, Tercerai Berai Mulai Km 10, 'Gowes Mempersatukan, Tanjakkan yang Memisahkan

Hari ke-2 Main Sepeda di Malaysia, Tercerai Berai Mulai Km 10, 'Gowes Mempersatukan, Tanjakkan yang Memisahkan

Hari kedua Main Sepeda di Malaysia, menempuh rute Ipoh di Negeri Perak menuju Cameron Highlands di Negeri Pahang. -Dokumentasi-radarcirebon.com

RADARCIREBON.COM - Hari ke-2 main sepeda bertemakan Azrul Ananda School of Suffering (AA SoS) Malaysia Training Camp 2024, menempuh rute menanjak. 

Rutenya bukan hanya menanjak, tetapi juga harus melewati hutan belantara di kanan kiri Jalan Persekutuan. 

Rute inilah yang membuat sensasi tersendiri bagi 24 cyclist yang ikut serta dalam acara tersebut. Semua memuji kondisi jalan di Negeri Jiran tersebut.

Walau menanjak begitu tinggi dan panjang, tetapi sangat “sopan”. Nyaris tidak ada yang ekstrim. Begitu juga kondisi jalannya sangat lebar dan mulus. Ditambah pengendara relatif sangat menghormati pegowes.

BACA JUGA:3 Jajanan Paling Unik di Jalan M Toha Cirebon, Nomor 1 Diburu Para Pecinta Drakor!

Hari ke-2, rute 84 km memang konstan naik turun. Dimulai dari Ipoh di Negeri Perak menuju Cameron Highlands di Negeri Pahang. Kemudian ditambah 14 km lagi menuju ke penginapan di Tanah Rata.

Cameron Highlands biasanya disebut juga dengan nama Tanah Tinggi Cameron. Tempat ini merupakan pusat peristirahatan di dataran tinggi yang terkenal di semenanjung Malaysia. 

Cameron Highlands terletak di barat daya Negeri Pahang. Negeri ini merupakan kawasan yang kaya dengan khazanah hutan alam dan masyarakat adat tempatan.

Sementara Tanah Rata, juga salah satu kota di Negeri Pahang. Kota ini terletak di ketinggian dengan suhu yang lumayan dingin.

BACA JUGA:Bakso Enak di Jalur Cirebon-Kuningan, Makan Hari Jumat Dapat Potongan

Banyak fasilitas, hiburan, dewan kota dan rumah sakit utama di Cameron Highlands ada di kota ini. Dari lokasi ini juga mudah menjangkau bagian lain Cameron Highlands.

Dari start di Ipoh hingga km 10, pleton main sepeda AASoS masih untuh. Tapi setelah tanjakan yang lumayan tinggi dan sangat panjang, para peserta pun sudah tercerai berai.

Maklum, Jalan Persekutuan antara Ipoh menuju ke Cameron Highlands via Simpang Pulai ini dengan elevasi sekitar 2.300 meter. Sebagai perbandingan, puncak Gunung Ciremai di Jawa Barat sekitar 3.000 meter.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: