Formulir C1 Hilang di Kuningan, Diikuti Insiden Mati Lampu

Formulir C1 Hilang di Kuningan, Diikuti Insiden Mati Lampu

Proses rekapitulasi penghitungan suara tingkat kecamatan di Kabupaten Kuningan. Satu bundel formulir C1 TPS di Desa Ciporang hilang secara mendadak.-Tangkapan Layar Video-radarcirebon.com

KUNINGAN, RADARCIREBON.COM - Satu bundel formulir C1 hasil Pemilu 2024 di Kabupaten KUNINGAN, mendadak hilang ketika akan dilakukan proses rekapitulasi di tingkat kecamatan.

Kejadian hilangnya formulir C1 hasil Pemilu 2024, milik TPS 04, Desa Ciporang, Kecamatan Kuningan, Kabupaten Kuningan.

Di Desa Ciporang sendiri, jumlah TPS yang menyelenggarakan pemngutan suara, sebanyak 22 TPS.

Dari informasi yang berkembang di lapangan, hilangnya formulir C1 tersebut bersamaan dengan insiden matinya aliran listrik di kawasan tersebut.

BACA JUGA:Di Kuningan, 'Tuyul' Doyan Formulir C1, Begini Kejadiannya

Menurut Ketua KPU Kuningan, Asep Budi Hartono, pihaknya masih melakukan penyidikan atas dua insiden tersebut.

Pihaknya belum bisa memastikan, kapan persisnya berkas tersebut hilang.

"Ini (formulir C1) masih dalam pencarian, karena kita tidak bisa membuktikan apakah hilang sebelum atau sesudah mati lampu," sebut Asep kepada awk media, Rabu 21 Februari 2024.

Seperti diberitakan sebelumnya, satu bundel formulir C1 hasil Pemilu 2024, hilang secara misterius ketika akan dilakukan proses rekapitulasi.

BACA JUGA:Ada 233.334 Kasus Baru, Begini Langkah Pemerintah Untuk Turunkan Angka TB di Jabar

Menurut Asep, kejadian hilangnya satu bundel formulir C1 hasil Pemilu 2024, diketahui ketika rapat pleno rekapitulasi penghitungan suara berlangsung.

Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK), Panitia Pemungutan Suara (PPS) dan semua pihak yang terlibat dalam rekapitulasi, baru menyadari jika salah satu TPS tidak dilengkapi oleh formulir C1.

"Itu (formulir C1) hilang, baru diketahui ketika teman-teman sedang melakukan rekapitulasi," ucap Asep.

Adapun pola rekapitulasi yang dilakukan oleh pihak-pihak yang bertugas, menurut Asep dilakukan secara berjenjang.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: