11 Jenazah dan 2 Potongan Tubuh Korban Kecelakaan Tol Japek KM 58 Dipindahkan, di Sini Lokasinya Sekarang
Kapolri Jenderal Pol Listyo Sigit Prabowo menemui keluarga korban kecelakaan Tol Japek KM 58. Foto:-istimewa-Radarcirebon.com
"Kemarin (Selasa) satu jenazah dipulangkan ke Bogor bersama pihak keluarga dilayani ambulans jenazah dari Pemerintah Provinsi Jawa Barat dan dikawal Polri," ungkap Trunoyudo.
BACA JUGA:Daftar 23 Pemain yang Dipilih Shin Tae-yong ke Piala Asia U-23 Qatar 2024, Nathan Tjoe-A-On Dicoret
Pihak Rumah Sakit Polri mengkonfirmasi bahwa pihaknya telah menerima 13 kantong jenazah korban kecelakaan tol japek KM 58.
Terdiri dari 11 kantong berisi jenazah dan 2 kantong berisi potongan tubuh korban. Itu dijelaskan oleh Kepala Rumah Sakit Polri, Brigjen Polisi Hariyanto.
"Sesuai laporan awal 12 korban kecelakaan lalu lintas dan sudah satu teridentifikasi dari gigi atau odontologi," jelas Hariyanto.
Dijelaskna oleh Hariyanto, bahwa pemindahan jenazah korban dilakukan sambil menunggu hasil pemeriksaan DNA.
"Semua dilakukan guna memberikan kemudahan layanan bagi keluarga. Kebaikan semuanya, terutama keluarga korban," imbuhnya.
Seperti diketahui, kecelakaan maut terjadi ruas Tol Japek KM 58 pada Senin 8 April 2024. Kecelakaan tersebut terjadi di jalur contraflow melibatkan tiga kendaraan.
Kendaraan yang terlibat adalah Gran Max nomor B-1635-BK, bus Primajasa nomor polisi B-7655-TGD, serta Daihatsu Terios.
Insiden ini menyebabkan 12 orang meninggal dunia yang semuanya merupakan penumpang mobil Grand Max. Korban meninggal tersebut terdiri dari 7 laki-laki dan 5 perempuan. (*)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: