5 PAC Partai Gerindra Cirebon Dukung Furqon Jadi Calon Wali Kota

5 PAC Partai Gerindra Cirebon Dukung Furqon Jadi Calon Wali Kota

PAC Partai Gerindra se-Kota Cirebon dukun Furqon jadi Calon Wali Kota Cirebon.-Abdullah -RADARCIREBON.COM

CIREBON, RADARCIREBON.COM - Setelah Partai Gerindra resmi berkoalisi dengan Partai Nasdem Jumat 31 Mei 2024, tensi politik di internal partai berlambang kepala burung garuda semakin hangat.

Hal ini ditandai dengan muncul aksi dukung mendukung kepada bakal calon Wali Kota Cirebon yang dilakukan 5 Ketua PAC Partai Gerindra. 

Aksi dukungan ini dilakukan di rumah Asep Furqon Nurzaman SH, Senin malam 3 Juni 2024.

BACA JUGA:Manfaatkan Gemerlap Lampu Kota, Jasa Fotografer Laris Manis

BACA JUGA:Kuasa Hukum Pegi Setiawan: Polisi Harus Bijak, Lepakan Klien Kami Karena Bukan Pelakunya

BACA JUGA:Plt Kepala Otorita IKN: Jokowi Ngantor di IKN Antara Akhir Juni Atau Awal Juli

Ketua PAC Gerindra Kecamatan Lemahwungkuk, Suhada mengatakan, PAC Gerindra se-Kota Cirebon saat ini memiliki satu pemahaman dengan deklarasi Partai Nasdem dan Gerindra. 

"Dari deklarasi koalisi ini bahwasanya yang kita harapkan pasangan dari Nasdem - Gerindra membawa pasangannya masing-masing," katanya.

Keputusan siapa Wali Kota dan Wakil Wali Kota-nya, imbuh Suhada, pilihan Partai Gerindra dengan semangat generasi mudanya. 

BACA JUGA:Orang Baduy Dalam pun Ikuti Kasus Vina

BACA JUGA:Pengedar Obat Keras Terbatas Ditangkap Polresta Cirebon di Karangwareng

BACA JUGA:Ada CCTV di TKP Kasus Vina Cirebon, Jasamarga: View-nya ke Arah Jalan Tol

Dari PAC, menurut Suhada, Furqon sebagai sosok yang diperhitungkan partai Gerindra, dari hadirnya Furqon sekiranya bisa membawa aspirasi anak muda. 

Apabila bisa terwujud, PAC Partai Gerindra menyatakan sikap kalau ada yang lebih pantas mewakili generasi muda kenapa tidak, itu ada di Furqon. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: reportase