Warga Majalengka Tewas Lakalantas, Mobil yang Terlibat Melarikan Diri
Sepeda motor yang terlibat tabrakan di Ciwaringin, Kabupaten Cirebon, diamankan pihak kepolisian. Dalam lakalantas tersebut seorang warga Majalengka meninggal dunia.-radarcirebon.com-
CIREBON, RADARCIREBON.COM - Seorang warga asal Majalengka tewas akibat kecelakaan lalu lintas (Lakalantas), Jumat 5 Juli 2024 sekitar pukul 23.30 WIB.
Adapun lokasi lakalantas, terjadi di Jalan umum arah Cirebon menuju arah Majalengka, termasuk Desa Babakan, Kecamatan Ciwaringin, Kabupaten Cirebon.
Korban meninggal dunia diketahui inisial INA (53), seorang ibu rumah tangga asal Blok Kondang I Desa Banjaran Rt 04/03, Kecamatan Sumberjaya, Kabupaten Majalengka.
Sementara satu korban luka ringan, dialami Eni Nuraeni (37), asal Blok Kondang I Desa Banjaran Rt 04/03, Kecamatan Sumberjaya, Kabupaten Majalengka.
Dari keterangan saksi di tempat kejadian perkara (TKP), korban melaju dari arah Palimanan menuju Majalengka.
Korban mengendari sepeda motor jenis Honda Scoopy Nomor Polisi E-4054-UP, berboncengan dengan Eni Nuraeni.
Saat di TKP, korban berusaha menyalip kendaraan lain dari arah kanan. Nahas dari arah lawan datang sepeda motor lain.
Sepeda motor yang dikendarai korban, bertabrakan dengan sepeda motor Honda Verza Nomor Polisi E-6163-IL yang datang dari arah berlawanan.
BACA JUGA:Doorprize 5 Umroh di Acara Wanayasa Bersholawat, Sambut Tahun Baru Islam
BACA JUGA:2 Kejadian Heboh di Kuningan, Kakak Adik Duel Pakai Sajam, Maling Tertangkap di Sangkanurip
BACA JUGA:Sidang Praperadilan Pegi Diterima Hakim? Kuasa Hukum Vina Bakal Pertanyakan Kembali 2 DPO Fiktif
Pengendara sepeda motor Honda Verza diketahui atas nama Fadlan MM (16) seorang Pelajar, berasal dari Desa Prapatan, Kecamatan Sumber Jaya, Kabupaten Cirebon.
Usai bertabrakan, korban terjatuh dan terlindas oleh kendaraan lain jenis mobil yang tidak diketahui identitasnya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: