Tiga Truk Terlibat Tabrakan Beruntun di Pantura, Beruntung Tidak Ada Korban Jiwa

Tiga Truk Terlibat Tabrakan Beruntun di Pantura,  Beruntung Tidak Ada Korban Jiwa

Tiga kendaraan terlibat tabrakan beruntun di jalur Pantura Kecamatan Pangenan, Kabupaten Cirebon, Kamis 7 November 2024, pukul 17:00 WIB.-DEDI HARYADI-RADARCIREBON.COM

CIREBON, RADARCIREBON.COM - Tabrakan beruntun kembali terjadi di jalur Pantura Kabupaten Cirebon. 

Kali ini kecelakaan tersebut terjadi di jalur Pantura Desa Bendungan, Kecamatan Pangenan, Kabupaten Cirebon arah dari Cirebon menuju ke arah Losari (Jawa Tengah), Kamis sore 7 November 2024 sekitar pukul 17.00 WIB. Kecelakaan tersebut melibatkan tiga unit truk.

Keterangan yang dihimpun radarcirebon.com menyebutkan, kecelakaan ini berawal mobil truk Fuso bernopol H 8232 JQ yang dikemudikan Abdullah Nuri (45) warga Desa Wonokerto, Kecamatan Karangtengah, Kabupaten Demak, Jawa Tengah melaju dari arah Cirebon menuju ke arah Losari.

BACA JUGA:Kuningan Kembali Diguncang Gempa Bumi 2.8 Magnitudo, Begini Kata BMKG

BACA JUGA:Pelatih Baru, Arab Saudi Panggil Pemain AS Roma untuk Hadapi Indonesia

BACA JUGA:3 Kasus TPPO dan 1 Judi Online Dibongkar Polisi di Cirebon, Ini Dia Para Tersangkanya

Namun pada saat berbelok ke kanan untuk memutar arah, truk tersebut ditabrak dari belakang oleh truk boks bernopol F 8502 UY yang dikemudikan oleh Kuswara (34) warga Desa Mundu Mesigit Lor, Kecamatan Mundu, Kabupaten Cirebon dan mobil truk trailer bernopol B 9073 TEI yang dikemudikan Joko Wiranto (26) warga Rembang, Jawa Tengah.

Akibat di tertabrak truk trailer dari belakang, truk box oleng ke kiri dan menabrak pagar sebuah gudang. Beruntung kejadian tersebut tidak ada korban jiwa. 

Namun, ketiga truk tersebut kerusakan dan arus lalu lintas di jalur arah Jawa Tengah tersebut tersendat.

BACA JUGA:DPRD Terima Usulan Perubahan Kelembagaan Bappelitbangda Menjadi Baperida

BACA JUGA:Kemenhan Tanamkan Bela Negara Kepada Pelajar Kota Cirebon

BACA JUGA:DPRD Kabupaten Cirebon Bentuk Ulang Pansus RTRW

Kapolresta Cirebon Kombes Pol Sumarni didampingi Kasat Lantas Kompol Mangku Anom Sutresno melalui Kanit Gakkum Satlantas AKP Endang Kusnandar kepada radarcirebon.com mengatakan, kecelakaan tersebut disebabkan pengemudi truk Fuso bernopol H 8232 JQ kurang waspada dan hati-hati pada saat mengemudikan mobilnya.

BACA JUGA:Tiket Kereta Api Libur Natal dan Tahun Baru 2025 Sudah Bisa Dipesan

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: