Dukung Program Pemerintah Perkuat Industri Lokal, Epson Resmikan Pabrik Proyektor Buatan Indonesia di Cikarang

Dukung Program Pemerintah Perkuat Industri Lokal, Epson Resmikan Pabrik Proyektor Buatan Indonesia di Cikarang

Dukung Program Pemerintah Guna Perkuat Industri Lokal dan Konsumsi Produk Dalam Negeri, Epson Resmikan Pabrik Proyektor Buatan Indonesia di Cikarang-istimewa-radarcirebon.com

BACA JUGA:Jebolan UMK Academy Pertamina Patra Niaga Regional Jawa Bagian Barat Ramaikan Festival ESG Pertamedika IHC

Dengan tiga perusahaan utama yang beroperasi di Indonesia yakni PT Epson Indonesia, PT Indonesia Epson Industry & PT Epson Batam. Lebih dari 50 produk Epson telah bersertifikat TKDN dan terus bertambah.

Epson memiliki komitmen untuk terus berkarya di Indonesia, menghasilkan produk yang inovatif dan juga bermanfaat bagi masyarakat.

Epson memberikan kontribusi yang cukup signifikan, terhadap pertumbuhan ekonomi di Indonesia dimana sekitar 15% dari total nilai ekspor elektronika Indonesia adalah merupakan kontribusi dari
Epson.

Keterlibatan masyarakat lokal tidak hanya membantu dalam membangun tenaga kerja yang terampil, tetapi juga menunjukkan dedikasi Epson dalam memberikan kontribusi yang berarti bagi komunitas tempat mereka beroperasi. Selain itu, hal ini juga dapat membantu dalam memastikan bahwa produk yang dibuat benar-benar mencerminkan kebutuhan dan keinginan pasar lokal, sekaligus memperkuat posisi Epson sebagai merek yang bertanggung jawab secara sosial.

BACA JUGA:UGJ Gelar Seminar Peran Perguruan Tinggi Dalam Pembangunan Kawasan Rebana

Dengan diresmikannya pabrik ini, merupakan wujud pembuktian bahwa Indonesia memiliki kualitas tenaga kerja yang mampu menghasilkan produk berkualitas tinggi.

Selain itu, pembukaan pabrik ini dapat menambah nilai investasi Epson di Indonesia. Pabrik ini tidak hanya akan memperkuat posisi Epson di pasar Indonesia tetapi juga memberikan peluang baru bagi talenta lokal untuk berkontribusi dalam pengembangan teknologi proyektor.

Epson berharap pabrik ini akan menjadi pusat inovasi dan pengembangan teknologi proyektor di Indonesia.

Adanya pabrik ini didukung oleh prestasi Tingkat Komponen Dalam Negeri (TKDN) yang telah diraih Epson Indonesia, dan diharapkan mampu mendistribusikan produknya ke seluruh dunia.

BACA JUGA:Syarat Provinsi Cirebon Raya Sudah Terpenuhi, Tinggal...

Berdasarkan data yang di rilis oleh Futuresource Consulting pada periode tahun fiscal FY23, Epson memimpin pangsa pasar proyektor global dan Indonesia sekitar 51% yang menunjukkan Epson dapat memenuhi kebutuhan dan harapan pengguna serta sekaligus menetapkan standar produk berkualitas tinggi pada pasar proyektor.

Terlebih Epson memiliki lini produk proyektor yang luas dan lengkap baik untuk dunia pendidikan, dunia perkantoran, industri kreatif serta pengguna rumahan Keunggulan Pabrik Baru Epson di Cikarang:

1. Teknologi Ramah Lingkungan: Pabrik ini dirancang dengan konsep ramah lingkungan, menggunakan sistem pengelolaan limbah yang canggih dan tenaga listrik yang bersumber dari energi biomassa terbarukan.

2. Peningkatan Kapasitas Produksi: Dengan tambahan fasilitas ini, Epson mampu meningkatkan kapasitas produksinya hingga 30%, memastikan pasokan produk berkualitas tinggi kepada konsumen di seluruh Asia Tenggara.

BACA JUGA:Hotel di Kuningan Juga Diretas, Modusnya Sama

3. Penciptaan Lapangan Kerja: Pabrik baru ini akan membuka lebih dari 1.000 lapangan kerja baru, memberikan kontribusi positif terhadap perekonomian lokal.

Presiden Direktur PT Indonesia Epson Industry, Emile Pattiwael mengatakan “Peresmian pabrik ini adalah bagian dari komitmen kami di Epson untuk terus berinovasi dan memberikan produk terbaik bagi para pelanggan kami. Kami percaya dengan adanya pabrik terbau ini akan menjadi pusat produksi yang unggul dan berkelanjutan, mendukung pertumbuhan bisnis di kawasan kami.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: