Pilkada Kota Cirebon 2024: Paslon Idola dapat Dukungan Temuda

Pilkada Kota Cirebon 2024: Paslon Idola dapat Dukungan Temuda

Calon Walikota Cirebon Effendi Edo bersama para pemuda dalam acara deklarasi Teman Muda Edo (Temuda) Kota Cirebon.-ISTIMEWA/RADARCIREBON.COM-

CIREBON, RADARCIREBON.COM – Puluhan anak muda yang tergabung dalam Teman Muda Edo (Temuda) Kota Cirebon mendeklarasikan mendukung pasangan Effendi Edo dan Siti Farida pada Pilkada 2024 Kota Cirebon.

Anggota Temuda tersebut memiliki latar belakang beragam, baik yang masih aktif menjadi mahasiswa hingga berprofesi influencer. 

Mereka meyakini, pasangan dengan jargon ‘Idola’ ini, sangat layak menjadi Walikota dan Wakil Walikota Cirebon 2024-2029.

BACA JUGA:Polres Cirebon Kota Bersama Taruna Akpol Melaksanakan Penyuluhan Bahaya Narkoba

BACA JUGA:Hasil Pemutakhiran Data: 41 Desa dan 11 Kecamatan di Kabupaten Bandung dan Garut Terdampak Gempa Bumi

BACA JUGA:Peringatan Dini, BMKG Bakal Pasang Alat Deteksi Gempa Bumi di Balai Kota Cirebon

Pengarah Gerakan Pemuda Tim Pemenangan ‘Idola’, Erry Yudistira mengatakan, selain mendeklarasikan diri, Temuda juga diberikan pengarahan terkait strategi pemenangan Edo-Farida.

“Mereka juga kan tersebar di seluruh kelurahan. Mereka merupakan tim khusus untuk menggaet suara anak muda, baik di kalangan mahasiswa hingga pemuda yang tergolong pemilih pemula,” terangnya.

Erry juga mengakui, banyak strategi yang khusus untuk dilakukan oleh Temuda, tidak hanya di lapangan tetapi juga di media sosial. 

BACA JUGA:SP PLN Apresiasi Komisi VII DPR RI Terkait Pembatalan RUU EBET Power Wheeling, Sikap Bijak dan Patriotik

BACA JUGA:Media Visit Dani-Fitria, Tingkatkan Sinergitas dengan Para Pewarta

BACA JUGA:Kembali Raih Emas dari Cabor Bulutangkis, Jabar Hattrick Juara PON Didepan Mata

Mereka akan membangkitkan semangat agar generasi muda lebih peduli pada kondisi Kota Cirebon.

“Mereka bisa masuk di kalangan mahasiswa dan lainnya. Tugas mereka tidak hanya turun ke masyarakat, tetapi juga ada yang bergerak di sosial media,” paparnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: