Paslon Bambang Hermanto-Kasan Basari Sampaikan Visi Indramayu yang Berkah

Paslon Bambang Hermanto-Kasan Basari Sampaikan Visi Indramayu yang Berkah

Pasangan calon (paslon) Bupati dan Wakil Bupati Indramayu nomor urut 1 Bambang Hermanto-Kasan Basari sampaikan visi dan misi dalam debat publik pertama Pilkada Indramayu 2024, Senin 4 November 2024.-hasil tangkap layar-

INDRAMAYU, RADARCIREBON.COM – Setelah Kota Cirebon dan Kabupaten Kuningan, kini giliran Kabupaten Indramayu menggelar debat publik pertama Pilkada serentak 2024.

Perlu diketahui, Kabupaten Indramayu menggelar pemilihan Kepala Dearah (Pilkada) 2024 yang diikuti 3 pasangan calon (paslon) Bupati dan Wakil Bupati, antara lain:

Bambang Hermanto dan Kasan Basari mendapat nomor urut 1, paslon Lucky Hakim dan Syaefudin dengan nomor urut 2, serta Nina Agustina dan Tobroni nomor urut 3.

BACA JUGA:Kinerjanya Diragukan, Ratusan Mahasiswa Minta Agar Komisioner KPU Kuningan Mundur

BACA JUGA:Miliki Kesamaan Visi, DMI Jabar Doakan Kesuksesan Ahmad Syaikhu

BACA JUGA:Terseret Kasus Judi Online, 11 Pegawai Kemkomdigi Dinonaktifkan

Sebagai salah satu metode kampanye, KPU Kabupaten Indramayu melaksanakan debat publik pertama, Senin 4 November 2024 malam.

Dalam debat kali ini, paslon Bupati dan Wakil Bupati Indramayu nomor urut 1 Bambang Hermanto - Kasan Basari diberikan kesempatan untuk memaparkan sejumlah program unggulan.

Dalam kesempatan ini, paslon yang diusung oleh Partai Golkar dan Gerindra ini menyampaikan visi Indramayu yang Berkah.

"Ada 5 misi yang diusung," kata Bambang Hermanto, memaparkan programnya.

BACA JUGA:Asuransi Astra Cirebon Hadirkan Program LENTERA di SMsKN 1 Jamblang

BACA JUGA:Kota Cirebon Capai Inflasi Terendah di Jawa Barat

BACA JUGA:Pria Paruh Baya di Kuningan Tewas Terperosok Septictank, Evakuasi Berlangsung Dramatis

Menurut dia, Bambang - Kasan akan mengembangkan kualitas SDM berakhlak mulia.

Kemudian, meningkatkan Pendapatan Asli Daerah (PAD), mendorong tumbuhnya industri pertanian dan kelautan.

"Kami akan mengembangkan sarana prasarana yang berkualitas untuk masyarakat," tuturnya.

Tidak hanya itu, Bambang juga mengungkap program unggulan beasiswa bagi peserta didik berprestasi dari masyarakat tidak mampu, hingga insentif guru madrasah.

"Peningkatan layanan fasilitas kesehatan, meningkatkan jumlah dokter. Peningkatan kualitas infrastruktur desa," paparnya.

BACA JUGA:Kakek 79 Tahun Jatuh Diserempet Truk di Flyover Pegambiran, Sopir Truk Berusaha Kabur

BACA JUGA:Alasan Paslon DIRAHMATI Langsung Pergi Usai Debat Calon Bupati dan Wakil Bupati Kuningan

BACA JUGA:Dirasakan Manfaatnya, BRILink Mudah Dijangkau Masyarakat Desa

Sementara itu, Ketua KPU Kabupaten Indramayu, Masykur MPd mangatakan, debat publik adalah wahana bagi para calon bupati bisa memaparkan program yang dapat meyakinkan masyarakat untuk memilih.

Masyarakat agar menyaksikan dengan seksama penyampaian visi, misi dan program. Sehingga bisa menilai dan menentukan pilihannya.

"Kami KPU Indramayu menyampaikan terima kasih atas semua pihak yang mendukung pelaksanaan debat ini," katanya. (*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: