Kecelakaan di Cirebon Hari Ini, Satu Keluarga Tertabrak Kereta Api, 2 Meninggal Dunia

Kecelakaan di Cirebon Hari Ini, Satu Keluarga Tertabrak Kereta Api, 2 Meninggal Dunia

Satu keluarga asal Desa Bendungan Kecamatan Pangenan Kabupaten Cirebon tertabrak kereta api di Desa Pengenan, Kamis (21/11/2024).-Istimewa -Radarcirebon.com

RADARCIREBON.COMKecelakaan di Cirebon hari ini menimpa satu keluarga, Kamis, 21 November 2024. 

Nasib tragis ini dialami satu keluarga asal Desa Bendungan, Kecamatan Pangenan, Kabupaten Cirebon

Dua dari tiga orang meninggal dunia setelah sepeda motor yang mereka tumpangi tertabrak kereta api di perlintasan tanpa pintu palang daerah Astanamukti, Kecamatan Pengenan, Kabupaten Cirebon.

Penumpang sepeda motor  yang meninggal adalah Alfandy Giovani Mekka (6) dan ibunya bernama Saeti (52). 

BACA JUGA:Wedal Sunda Kuno, Berikut Ini Sifat dan Karakter Orang yang Lahir Hari Kamis

BACA JUGA:Pria Gantung Diri di Kuningan Asal Sulawesi Utara, Ini Alasannya Datang ke Kandang Babi

Sedangkan korban selamat dan mengalami luka-luka adalah Suhada (57) yang mengendarai sepeda motor.

Keterangan yang berhasil dihimpun radarcirebon.com menyebutkan, kecelakaan terjadi pada Kamis siang (21/11/2024) sekitar pukul 12.00 WIB.

Kronologi bermula saat ketiga korban yang berboncengan menggunakan sepeda motor Honda Beat bernopol E 3219 MH dari arah Japura menuju Astanamukti.

Namun, pada saat melintasi perlintasan rel kereta api tanpa Palang Pintu, tiba-tiba muncul kereta api Dharmawangsa Ekspres dari arah Cirebon menuju Semarang. 

BACA JUGA:Masa Tenang Pilkada 2024 Kota Cirebon Tiga Hari, Pemkot Akan Gelar Tawasulan dan Doa Bersama

Akibatnya, sepeda motor tersebut tertabrak kereta dan sempat terseret beberapa meter. 

Kecelakaan tersebut mengakibatkan dua orang penumpang sepeda motor tewas di lokasi kejadian, sedangkan satu orang yakni pengendara sepeda motor selamat dan mengalami luka-luka. 

Sepeda motor yang mereka tumpangi pun hancur akibat tertabrak kereta api.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: