Doa dan Dukungan dari Kiai Pondok Pesantren di Cirebon untuk Pasangan ASIH Terus Menguat

Doa dan Dukungan dari Kiai Pondok Pesantren di Cirebon untuk Pasangan ASIH Terus Menguat

Calon Gubernur Jabar nomor urut 3, Ahmad Syaikhu.-ISTIMEWA/RADARCIREBON.COM-

CIREBON, RADARCIREBON.COM - Pasangan Calon Gubernur dan Wakil Gubernur Jawa Barat nomor urut 3, Ahmad Syaikhu-Ilham Habibie (ASIH) kembali mendapatkan doa dan dukungan dari para kiai dan ulama pada Pemilihan Gubernur (Pilgub) Jabar 2024.

Kali ini, doa dan dukungan tersebut disampaikan sejumlah pondok pesantren (Ponpes) di Kabupaten Cirebon. Di antaranya, Ponpes Gendongan, Ponpes Buntet, dan Ponpes Ciwaringin.

Perwakilan Ponpes Gendongan, KH. Taufiqurosman mengatakan bahwa Ahmad Syaikhu merupakan sosok calon pemimpin yang lahir dari tanah Cirebon.

Oleh karena itu, pihaknya pun mengajak masyarakat Cirebon untuk bersama-sama memilih dan memenangkan pasangan ASIH pada Pilgub Jabar 2024.

BACA JUGA:7 Keistimewaan Hari Jumat dalam Islam, yang Terakhir Bikin Deg-degan

BACA JUGA:Wedal Jumat, Cek Sifat dan Karater Orang yang Lahir Hari Jumat

"Setahu saya belum ada gubernur yang dari Cirebon, semuanya itu dari luar Cirebon, mungkin sekarang ini akan dipimpin oleh orang Cirebon," ucap Taufiqurosman di Ponpes An Nashuha, Kabupaten Cirebon, Kamis 21 November d2024

"Pak Ahmad Syaikhu ini orang Ciledug nyambung dengan Cirebon, kalau yang lain jauh-jauh," tambahnya.

Hal yang sama juga disampaikan perwakilan Ponpes Buntet, KH. Ahmad Rifqi. Dia menyebut bahwa Ahmad Syaikhu merupakan representatif masyarakat Cirebon yang akan memimpin Jabar ke depan.

"Kalau saja beliau tidak ada hubungan apa-apanya dengan kita, bahwa beliau sebagai perwakilan, representasi dari masyarakat Cirebon sudah cukup."

BACA JUGA:Kehilangan Barang di Kereta Api, Bisa Langsung Laporkan Atau Hubungi Nomor Ini

BACA JUGA:BRImo Hadirkan Friday Deals, Tukar Poin dengan Voucher Makan dan Minum

BACA JUGA:Kartu Kredit Virtual di Akun BRImo, Jika Beruntung Bisa Dapatkan Reward Hingga Rp600 Ribu

"Beliau calon gubenur dari Cirebon tanpa embel-embel sudah lebih dari cukup," ucap Rifqi.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: reportase