Terjebak di Dalam Kelas, 6 Korban Gedung SMPN 1 Talun Cirebon Ambruk, Siswa sedang Remedial

Terjebak di Dalam Kelas, 6 Korban Gedung SMPN 1 Talun Cirebon Ambruk, Siswa sedang Remedial

Anggota polisi mengevakuasi salah satu siswa korban gedung SMPN 1 Talun Kabupaten Cirebon Ambruk, Selasa (10/12/2024). Foto: -Dedi Hariyadi-Radarcirebon.com

Sementara itu, pasca kejadian atap gedung SMPN 1 Talun Kabupaten Cirebon ambruk, para siswa dan guru tampak panik.

Bantuan pun segera datang dari pihak kepolisian Polsek Talun. Tampak sejumlah personel kepolisian membantu mengevakuasi korban yang terjebak di dalam kelas yang ambruk.

Kasat Reskrim Polresta Cirebon, Kompol Siswo De Cuellar Tari, mengatakan, anggota Polsek Talun segera mendatangi lokasi untuk mengamankan TKP dan mengevakuasi korban.

Kompol Siswo mengungkapkan, saat ini 6 korban masih menjalani observasi oleh petugas medis di rumah sakit dan puskesmas.

Lebih lanjut, Kasat Reskrim juga menjelaskan, bahwa pihaknya telah melaksanakan olah tempat kejadian perkara (TKP) untuk keperluan penyelidikan lebih lanjut.

“Kami mengamankan TKP, mengevakuasi korban dan telah melaksanakan olah TKP tentunya untuk penyelidikan lebih lanjut,” ujarnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: